Polsek Cisurupan dan Warga Balewangi Kerja Bakti Bersihkan Sisa Material Banjir
BPBD Kabupaten Garut juga turut mendistribusikan air bersih buat kebutuhan warga.
DARA| Upaya pemulihan pasca bencana banjir di Desa Balewangi, Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut terus dilakukan secara berkelanjutan. Seperti pada Rabu (26/11/2025), Polsek Cisurupan bersama unsur terkait dan warga melaksanakan kegiatan kerja bakti membersihkan material lumpur serta sampah yang masih menumpuk di wilayah terdampak.
Kapolsek Cisurupan, Polres Garut, AKP Masrokan, mengatakan memasuki hari ketujuh pasca kejadian banjir pada 20 November 2025 lalu, sejumlah titik masih dipenuhi sisa lumpur, sehingga diperlukan kerja bakti bersama untuk mempercepat pemulihan lingkungan.
"Kegiatan dipusatkan di Kampung Pasar Kaler RT 02 RW 03 Desa Balewangi," ujar Masrokan, Rabu (26/11/2025).
Menurut Masrokan, dalam kegiatan tersebut, personel gabungan bersama masyarakat setempat menggunakan peralatan manual seperti cangkul, sekop, dan garpu untuk membersihkan jalan, halaman rumah, serta area pemukiman lain yang terdampak.
"Kerja sama tersebut mencerminkan semangat gotong royong yang kuat dalam menghadapi bencana," ucapnya.
Selain pembersihan material, BPBD Kabupaten Garut juga turut mendistribusikan air bersih menggunakan kendaraan tangki bagi warga yang membutuhkan, mengingat aliran PDAM di wilayah tersebut masih dalam tahap perbaikan.
Masrokan mengapresiasi seluruh pihak yang turut serta dalam kegiatan kerja bakti tersebut, serta berharap pemulihan lingkungan dapat segera tuntas sehingga warga bisa kembali beraktivitas dengan normal.
Editor: Maji
