Pekan Depan Piala AFF U-19 2022 Digelar, Ini Jadwal Pertandingannya

Sabtu, 25 Juni 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Indonesia siap menjadi tuan rumah Piala AFF U-19 yang mulai digelar pada 2-15 Juli mendatang. (Foto: ist)

Indonesia siap menjadi tuan rumah Piala AFF U-19 yang mulai digelar pada 2-15 Juli mendatang. (Foto: ist)

Ronaldo Kwateh Cs akan meladeni tim kuat Thailand dan Vietnam, serta Myanmar, Brunei, Filipina.


DARA- Indonesia siap menjadi tuan rumah Piala AFF U-19 yang mulai digelar Sabtu 2 Juli dan akan berakhir 15 Juli mendatang. Seluruh pertandingan yang akan disiarkan langsung Indosiar.

Pertandingan akan digelar di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta dan Stadion Patriot Candrabaga, Bekasi, Jawa Barat. Pada perhelatan tahun ini, Timnas Indonesia berada di grup A yang disebut-sebut grup neraka.

Ronaldo Kwateh Cs akan meladeni tim kuat Thailand dan Vietnam, serta Myanmar, Brunei, Filipina. Sementara di Grup B, dihuni Malaysia, Laos, Timor-Leste, Kamboja, Singapura.

Australia tidak akan ambil bagian pada Piala AFF U-19 2022. Walau tanpa Australia, persaingan Piala AFF U-19 diyakini masih sangat sengit.

Piala AFF U-19 2022 diikuti 11 tim dan dibagi menjadi dua grup. Jadi, akan ada satu grup yang dihuni enam tim dan grup lain dihuni lima tim. Grup A akan diikuti enam tim, termasuk Timnas Indonesia.

Dua tim paling atas masing-masing klasemen akan lolos ke babak semifinal. Juara Grup A akan berjumpa runner-up Grup B di babak semifinal. Sementara, juara Grup B akan berjumpa runner-up Grup A.

Tim yang menang pada babak semifinal akan berjumpa di final untuk berebut gelar juara. Sementara, tim yang kalah akan berebut posisi ketiga.


Tim U-19 Indonesia terus fokus menjalani pemusatan latihan di Stadion Madya, Jakarta, Kamis (23/6/2022). (Foto: PSSI)

Berikut adalah pembagian grup dan Jadwal Pertandingannya Piala AFF U-19/2022 :

Grup A
Indonesia
Myanmar
Vietnam
Thailand
Brunei Darussalam
Filipina

Grup B
Malaysia
Laos
Timor Leste
Kamboja
Singapura

Jadwal Pertandingan :

Sabtu, 2 Juli 2022
15.00 WIB: Myanmar vs Brunei Darussalam (Stadion Madya)
17.00 WIB: Thailand vs Filipina (Stadion Patriot Candrabaga)
20.30 WIB: Vietnam vs Indonesia (Stadion Patriot Candrabaga)

Minggu, 3 Juli 2022
15.00 WIB: Timor Leste vs Laos (Stadion Madya)
19.00 WIB: Singapura vs Kamboja (Stadion Madya)

Senin, 4 Juli 2022
15.00 WIB: Vietnam vs Filipina (Stadion Madya)
17.00 WIB: Myanmar vs Thailand (Stadion Patriot Candrabaga)
20.00 WIB: Indonesia vs Brunai Darussalam (Stadion Patriot Candrabaga)

Selasa, 5 Juli 2022
15.00 WIB: Kamboja vs Malaysia (Stadion Madya)
19.00 WIB: Singapura vs Timor Leste (Stadion Madya)

Rabu, 6 Juli 2022
15.00 WIB: Filipina vs Myanmar (Stadion Madya)
17.00 WIB: Brunai Darussalam vs Vietnam (Stadion Patriot Candrabaga)
20.00 WIB: Indonesia vs Thailand (Stadion Patriot Candrabaga)

Kamis, 7 Juli 2022
15.00 WIB: Malaysia vs Singapura (Stadion Madya)
19.00 WIB: Laos vs Kamboja (Stadion Madya)

Jumat, 8 Juli 2022
15.00 WIB: Myanmar vs Vietnam (Stadion Madya)
17.00 WIB: Thailand vs Brunai Darussalam (Stadion Patriot Candrabaga)
20.00 WIB: Filipina vs Indonesia (Stadion Patriot Candrabaga)

Sabtu, 9 Juli 2022
15.00 WIB: Laos vs Singapura (Stadion Madya)
19.00 WIB: Timor Leste vs Malaysia (Stadion Madya)

Minggu, 10 Juli 2022
15.00 WIB: Brunai Darussalam vs Filipina (Stadion Patriot Candrabaga)
20.00 WIB: Vietnam vs Thailand (Stadion Madya)
20.00 WIB: Indonesia vs Myanmar (Stadion Patriot Candrabaga)

Senin, 11 Juli 2022
15.00 WIB: Kamboja vs Timor Leste (Stadion Madya)
15.00 WIB: Malaysia vs Laos (Stadion Patriot Candrabaga)

Fase Gugur
Semifinal 1: 13 Juli 2022 (15.30 WIB)
Semifinal 2: 13 Juli 2022 (20.00 WIB)

Perebutan tempat ke-3: 15 Juli 2022 (15.30 WIB)
Final: 15 Juli 2022 (20.00 WIB)

 

Editor: Maji

Berita Terkait

Cek Disini, Revolusi Pendidikan Jawa Barat, KDM: SPMB 2025 Jangan Gaduh
Pertamina Patra Niaga Siapkan 95 Ribu Kilo Liter Avtur Antisipasi Kebutuhan Penerbangan Haji 2025
Tiga Kartini Muda Ini Sosok Menginspirasi Wanita untuk Berkarya
Diduga Gelapkan Uang Arisan Online, Perempuan Ini Diciduk Polisi
Cek Disini, Prosedur Membentuk Koperasi Desa Merah Putih, Kabupaten Bandung Targetkan Juli Sudah Terbentuk
Bupati Bandung Kesal Daerahnya Belum Tersentuh Makan Bergizi Gratis
DPR RI Dukung Dedi Mulyadi Berantas Premanisme di Jawa Barat
Update Kasus Pelecehan Oknum Dokter di Garut, Korban Bertambah Jadi Lima Orang
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 26 April 2025 - 20:05 WIB

Pertamina Patra Niaga Siapkan 95 Ribu Kilo Liter Avtur Antisipasi Kebutuhan Penerbangan Haji 2025

Sabtu, 26 April 2025 - 19:55 WIB

Tiga Kartini Muda Ini Sosok Menginspirasi Wanita untuk Berkarya

Sabtu, 26 April 2025 - 13:34 WIB

Diduga Gelapkan Uang Arisan Online, Perempuan Ini Diciduk Polisi

Jumat, 25 April 2025 - 13:58 WIB

Cek Disini, Prosedur Membentuk Koperasi Desa Merah Putih, Kabupaten Bandung Targetkan Juli Sudah Terbentuk

Jumat, 25 April 2025 - 13:20 WIB

Bupati Bandung Kesal Daerahnya Belum Tersentuh Makan Bergizi Gratis

Berita Terbaru

Foto: Istimewa

JABAR

Pemkab Sukabumi Gelar Rakor Soal Stunting

Senin, 28 Apr 2025 - 12:12 WIB

mobil sim keliling kabupaten Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Senin 28 April 2025

Senin, 28 Apr 2025 - 08:30 WIB

mobil sim keliling kota Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Senin 28 April 2025

Senin, 28 Apr 2025 - 08:25 WIB

CATATAN

POLITBIRO CHINA, Perang Dagang Tanpa Pemenang!

Minggu, 27 Apr 2025 - 20:05 WIB