Hari Amal Bakti ke-75 Kemenag, Bupati Subang Berharap Pelihara Persaudaraan Sebangsa dan Setanah Air

Selasa, 5 Januari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kang Jimat melantik sejumlah pejabat di Kemenag Subang (Foto: Istimewa)

Kang Jimat melantik sejumlah pejabat di Kemenag Subang (Foto: Istimewa)

Hari Amal Bakti merupakan momentum berharga untuk mengenang seluruh amal bakti para pahlawan, yang telah merintis, mendirikan dan membangun kementerian Agama Republik Indonesia.


DARA – Bupati Subang, H Ruhimat yang akrab dipanggil Kang Jimat memimpin upacara Hari Amal Bakti Ke-75 Kementerian Agama Republik Indonesia, Selasa 5 Januari 2021, di halaman Kantor Kementrian Agama Kabupaten Subang, Selasa (05/01/2021).

Bupati menyampaikan peringatan hari amal bakti momentum berharga untuk mengenang seluruh amal bakti para pahlawan, yang telah merintis, mendirikan dan membangun kementerian Agama Republik Indonesia.

“Semoga Allah meridhoi seluruh perjuangannya dan diberi kekuatan dalam melanjutkan cita-cita pendahulu bangsa,” ujarnya.

Peringatan hari amal bakti tahun ini mengusung tema: “Indonesia Rukun”.

Tema ini sejalan dengan semangat nasional yang menempatkan kerukunan umat beragama sebagai salah satu modal bangsa untuk maju. Tanpa kerukunan akan sulit menggapai cita-cita besar bangsa, supaya sejajar dengan bangsa lain di dunia.

“Tema tersebut sejalan dengan semangat pembangunan di Kabupaten Subang, dimana dalam mewujudkan cita-cita menuju Subang Jawara, diperlukan kerukunan umat beragama,” imbuhnya.

Kang Jimat juga menyampaikan amanat dari Menteri Agama Republik Indonesia, tentang semangat kementerian agama baru dan semangat baru dalam mengelola kementerian agama. Semangat Tersebut yang diterjemahkan dengan beberapa kunci yaitu:

Pertama, manajemen pelayanan dan tata kelola birokrasi yang harus semakin baik.

Kedua, penguatan moderasi beragama.

Ketiga, persaudaraan, yang meliputi merawat persaudaraan umat seagama, memelihara persaudaraan sebangsa dan setanah air dan mengembangkan persaudaraan kemanusiaan.

Kang Jimat juga mengucapkan selamat kepada Pengurus Baznas Kabupaten Subang yang baru saja dilantik.

“Semoga menjadi pengurus yang amanah dan dapat mengoptimalkan potensi serta pengelolaan dana zakat, infaq dan sedekah, sehingga menjadi solusi atas pengurangan kemiskinan di Kabupaten Subang,” harapnya.

Dalam upacara tersebut Kang Jimat melantik pimpinan Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Subang priode tahun 2020-2025. KH Musyiq, Lc, MSi sebagai Ketua.

Iteng Sukarya, S.Pd.I sebagai Wakil ketua I,

Asep Iwan Herlianto, S.HI sebagai wakil ketua II,

Drs. H. Mugni Ismail sebagai wakil ketua III,

Rokib Elfariz, S.Ag sebagai wakil ketua IV.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Cari Bibit Atlit, SMPN 3 Cibitung Sukabumi Gelar GPAS
Banyusari Desa Pertama yang Membentuk Koperasi Merah Putih
Bupati Garut Targetkan Pembentukan 421 Koperasi Desa Merah Putih Rampung Juli 2025
Pemkot Sukabumi Dorong Penguatan Tata Kelola Data Sektoral
DPRD Gelar Paripurna, Bupati Sukabumi Sampaikan Jawaban atas Fraksi Soal Raperda Pembentukan Dana Cadangan Pilbup
Dari Kemeriahan Hari Nelayan Palabuhanratu
Bukan Bodong, Radio Citra Lestari Sudah Miliki Izin Resmi
BAZNAS Jabar, BAZNAS Kabupaten Garut Bersama BJB Garut Salurkan Santunan untuk Korban Sipil Ledakan Amunisi Tidak Layak Pakai Garut
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 22 Mei 2025 - 17:04 WIB

Cari Bibit Atlit, SMPN 3 Cibitung Sukabumi Gelar GPAS

Kamis, 22 Mei 2025 - 08:09 WIB

Banyusari Desa Pertama yang Membentuk Koperasi Merah Putih

Kamis, 22 Mei 2025 - 06:50 WIB

Bupati Garut Targetkan Pembentukan 421 Koperasi Desa Merah Putih Rampung Juli 2025

Rabu, 21 Mei 2025 - 18:47 WIB

DPRD Gelar Paripurna, Bupati Sukabumi Sampaikan Jawaban atas Fraksi Soal Raperda Pembentukan Dana Cadangan Pilbup

Rabu, 21 Mei 2025 - 15:11 WIB

Dari Kemeriahan Hari Nelayan Palabuhanratu

Berita Terbaru

Foto: Istimewa

JABAR

Cari Bibit Atlit, SMPN 3 Cibitung Sukabumi Gelar GPAS

Kamis, 22 Mei 2025 - 17:04 WIB

Foto: Yuwana

BANDUNG UPDATE

Banyusari Desa Pertama yang Membentuk Koperasi Merah Putih

Kamis, 22 Mei 2025 - 08:09 WIB