Kasus Pembacokan Siswa SD, Politisi Gerindra Hera Iskandar: Ini Tanggungjawab Moral Kita

Minggu, 5 Maret 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Seorang siswa sekolah dasar tewas dibacok. Politisi Gerindra ini pun angkat bicara.


DARA | Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi dari Fraksi Gerindra Hera Iskandar selain menyampaikan bela sungkawa untuk keluarga korban, juga menyesalkan peristiwa yang menimpa seorang siswa SD tersebut.

Hera yang juga Ketua Komisi IV berharap kejadian ini tidak terulang lagi.

Legislator jajaway ini mengatakan perlunya koordinasi dengan pihak terkait dalam pembinaan kepada para siswa.

“Saya dapat informasi dari kepolisian bahwa pelakunya adalah pelajar dari salah satu sekolah tingkat pertama dan saya konfirmasi ke dinas pendidikan bahwa di Palabuhanratu untuk sekolah yang masih melakukan aktifitas belajar mengajar sampai hari Sabtu tingkat SMPN hanya satu SMP saja,” ujarnya.

Namun terlepas dari itu, Hera sebagai mitra kerja Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi menganggap bahwa hal ini sebagai tanggung jawab moral kita semua.

“Saya sudah koordinasi dengan dinas pendidikan terkait peristiwa ini, supaya terus melakukan pembinaan terhadap anak didik yang dibawah naungan Dinas Pendidikan agar kejadian ini jangan sampai terulang lagi,” ujar Hera.

“Meski korban adalah anak didik di bawah naungan Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi, dan pelakunya adalah pelajar MTS dibawah naungan Kemenag yang bukan mitra kerja Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi, namun sebagai tanggung jawab moral kita semua, kami perlu berkoordinasi dengan Kemenag untuk terus meningkatkan pembinaan agar kejadian ini jangan sampai terulang lagi,” tutur Hera.

Sebelumnya, seorang siswa SD tewas dibacok saat ia bersama temannya pulang sekolah.

Kasus ini kini sedang ditangani Polres Sukabumi. Terduga pelakunya pun sudah ditangkap.

Editor: denkur

Berita Terkait

Sidang PWI vs Dewan Pers: Saksi Tegaskan Kantor Tak Pernah Disegel
Polsek Cibatu Amankan DPO Kasus Tipu Gelap Rp400 Juta Modus Hipnotis di Mall Ramayana Tebing Tinggi
Dilaporkan Ketum IKWI Pusat, IK dan RS Terancam 6 Tahun Penjara
Tak Diberi Pinjaman, Seorang Sopir Aniaya Karyawan Koperasi Merah Putih
Satresnarkoba Polres Garut Bekuk Dua Pengedar Sabu, 9,97 Gram Barang Bukti Diamankan
Viral, Geng Motor di Garut Aniaya Remaja
Sambangi Mr Tan Law Firm, Sayid Konsultasi Dugaan Tindak Pidana
Curi Sepeda Motor di Muara Sanding, HH Diciduk Polisi

Berita Terkait

Kamis, 10 Juli 2025 - 11:44 WIB

Sidang PWI vs Dewan Pers: Saksi Tegaskan Kantor Tak Pernah Disegel

Rabu, 9 Juli 2025 - 09:23 WIB

Polsek Cibatu Amankan DPO Kasus Tipu Gelap Rp400 Juta Modus Hipnotis di Mall Ramayana Tebing Tinggi

Selasa, 8 Juli 2025 - 20:54 WIB

Dilaporkan Ketum IKWI Pusat, IK dan RS Terancam 6 Tahun Penjara

Selasa, 8 Juli 2025 - 10:57 WIB

Tak Diberi Pinjaman, Seorang Sopir Aniaya Karyawan Koperasi Merah Putih

Kamis, 3 Juli 2025 - 19:25 WIB

Satresnarkoba Polres Garut Bekuk Dua Pengedar Sabu, 9,97 Gram Barang Bukti Diamankan

Berita Terbaru

BANDUNG UPDATE

Bupati Jeje Ritchie Ismail Menang Penalti vs Ketua PWI Bandung Barat

Sabtu, 12 Jul 2025 - 15:41 WIB

BANDUNG UPDATE

Resmi, Koperasi Desa Merah Putih Desa Banyusari Sudah Dilaunching

Sabtu, 12 Jul 2025 - 14:20 WIB