Update Piala AFC 2024, Indonesia Tergabung di Grup Berat Bersama Tuan Rumah Qatar

Sabtu, 25 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tim Nasional Indonesia U-23, berada dalam grup sulit di persaingan Piala Asia atau AFC U-23, 20241. Berdasarkan hasil undian, Timnas Garuda muda tergabung dalam Grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia dan Yordania.(Foto: PSSI)

Tim Nasional Indonesia U-23, berada dalam grup sulit di persaingan Piala Asia atau AFC U-23, 20241. Berdasarkan hasil undian, Timnas Garuda muda tergabung dalam Grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia dan Yordania.(Foto: PSSI)

“Pelatih Shin Tae-yong harus bekerja lebih keras untuk membentuk tim U-23 agar semakin kuat, bisa bersaing di level Asia.”


DARA| Tim Nasional Indonesia U-23, berada dalam grup sulit di persaingan Piala Asia atau AFC U-23, 20241. Berdasarkan hasil undian, Timnas Garuda muda tergabung dalam Grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia dan Yordania.

Drawing dilakukan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) di Doha, Qatar, Kamis (23/11/2023).

Mengutip dari laman PSSI, dalam undian Indonesia masuk ke dalam pot 4 bersama Malaysia, Tajikistan, dan Tiongkok. Adapun pot 1 diisi Qatar, Arab Saudi, Uzbekistan, Jepang.

Pot 2 terdapat Australia, Irak, Vietnam, Korea Selatan, sementara pot 3 diisi Thailand, Yordania, Uni Emirat Arab, Kuwait.

Piala AFC U-23 2024 akan digelar di Qatar pada 15 April sampai 3 Mei 2024. Sebanyak 16 tim berpartisipasi, termasuk Qatar yang lolos otomatis karena berstatus tuan rumah.

Piala AFC U-23 2024 sekaligus menjadi kualifikasi Asia untuk sepak bola Olimpiade Paris 2024. Tiga besar akan lolos ke Olimpiade, sedangkan tim peringkat keempat akan mengikuti Play-off melawan tim dari Konfederasi Sepak Bola Afrika (CAF) untuk memperebutkan tiket Olimpiade.

Meski tergabung dalam grup cukup berat, Ketua Umum PSSI Erick Thohir, meminta pemain tidak gentar dengan lawan-lawan yang tergabung di Grup A Piala Asia U-23.

“Hasil undian memang cukup berat, tapi tim U-23 Indonesia pastinya tak akan gentar siapapun lawannya. Waktu cukup banyak untuk persiapan. Baik itu untuk persiapan fisik, teknik maupun taktik,” ujar Erick Thohir.

“Pelatih Shin Tae-yong harus bekerja lebih keras untuk membentuk tim U-23 agar semakin kuat, bisa bersaing di level Asia. Demikian juga dengan para pemain, harus kerja ekstra keras dan memiliki kemauan kuat untuk terus menjadi lebih baik,” ungkap Erick Thohir.

Berikut Hasil Pembagian Grup Piala AFC 2024:

Grup A:
Qatar
Australia
Yordania
Indonesia

Grup B:
Jepang
Korea Selatan
Uni Emirat Arab
Tiongkok

Grup C:
Arab Saudi
Irak, Thailand
Tajikistan

Grup D:
Uzbekistan
Vietnam
Kuwait
Malaysia

Editor: Maji

Berita Terkait

Akademisi: Realisasi Belanja dan Pendapatan Jabar Masih di Jalur yang Tepat
Akses Menuju Stasiun Makin Mudah, Pengguna LRT Jabodebek di Stasiun Harjamukti Terus Naik
Geger di Mapolresta Cirebon! Puluhan Polisi Mendadak Dites Urine, Ada Apa?
KH Abbas Abdul Jamil Didorong Jadi Pahlawan Nasional, Pemkab Cirebon Optimis dan Bangga
Breaking News, Longsor di Bojonggenteng Sukabumi Tewaskan Seorang Remaja
Wisatawan Asal Cimaung Kabupaten Bandung Tenggelam di Pantai Sayang Heulang Garut
Giliran Ketua KPKBU Kota Lembang Soroti Tajam Perluasan Wacana Perluasan Kota Cimahi
Turnamen Esport Hari Jadi ke 598 Cirebon Siap Digelar, Total Hadiah Rp 15 Juta! Yuk Daftar Sekarang!

Berita Terkait

Jumat, 11 Juli 2025 - 10:57 WIB

Akademisi: Realisasi Belanja dan Pendapatan Jabar Masih di Jalur yang Tepat

Rabu, 9 Juli 2025 - 13:43 WIB

Akses Menuju Stasiun Makin Mudah, Pengguna LRT Jabodebek di Stasiun Harjamukti Terus Naik

Rabu, 9 Juli 2025 - 13:38 WIB

Geger di Mapolresta Cirebon! Puluhan Polisi Mendadak Dites Urine, Ada Apa?

Rabu, 9 Juli 2025 - 13:30 WIB

KH Abbas Abdul Jamil Didorong Jadi Pahlawan Nasional, Pemkab Cirebon Optimis dan Bangga

Rabu, 9 Juli 2025 - 10:08 WIB

Breaking News, Longsor di Bojonggenteng Sukabumi Tewaskan Seorang Remaja

Berita Terbaru

Foto: Istimewa

JABAR

Pansus RPJMD DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Raker Raperda

Jumat, 11 Jul 2025 - 08:20 WIB

CATATAN

PERANG ISRAEL-HAMAS “Hamburger Hill”, Gaza dan Vietnam

Kamis, 10 Jul 2025 - 16:08 WIB