Trending di Generasi Z, Ini 5 Fakta Menarik dari Musim Kedua My Nerd Girl Series

mm

Sabtu, 1 Juli 2023 - 09:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

Vidio menjawab permintaan jutaan penggemar My Nerd Girl, untuk menghadirkan My Nerd Girl 2. Rea yang diperankan Naura Ayu yang pada season sebelumnya berhasil menguak misteri di balik kematian saudara kembar-nya, akan kembali dihadapkan dengan berbagai misteri baru.

DARA | Tentunya ini membuat para penggemar semakin penasaran dengan kelanjutan series ini.

Ini dia 5 fakta menarik yang akan kamu temukan di season ke-2:

1. Misteri dimulai dari orang terdekat
Gadis (diperankan oleh Olivia Morrison) menjadi korban pemerasan, oleh pacar baru-nya Asta (diperankan oleh Fadi Alaydrus).

Malu akan kejadian ini, Gadis kabur, dan di tengah pelarian-nya Ia malah menjadi korban tabrak lari, lalu koma.

Rea bertekad mencari Asta sekaligus pelaku tabrak-lari yang telah mencelakai Gadis. Disamping itu, Rea dan beberapa teman-nya juga mendapat surat ancaman yang dikirim dalam sebuah kotak hitam, yang akan menjadi tanda tanya baru bagi mereka.

Siapakah dalang di balik semua ini?

2.Kembalinya hubungan Rea dan Reyhan

Di My Nerd Girl 2, penonton akan kembali menampilkan chemistry antara Rea (diperankan oleh Naura Ayu) dan Reyhan (diperankan oleh Devano Danendra).

Hubungan di antara kedua-nya semakin kuat, rasa saling percaya pun kian bertumbuh, sampai-sampai membuat
“panas” beberapa murid di SMA Bibit Bangsa. Namun, pasangan ini akan diterpa sederet masalah, bahkan orang ‘ketiga’ yang ingin menghacurkan hubungan mereka.

3.Hadirnya banyak sosok baru
My Nerd Girl 2 juga menghadirkan karakter-karakter baru yang diperankan oleh Sandrina Michelle, Fadi Alaydrus, dan Shareefa Daanish, yang membuat cerita dari season 2 ini semakin seru.

Mulai dari kedatangan perempuan cantik, bernama Vanya (diperankan oleh Sandrina Michelle) dan keponakan Aiko (Ibu Tiri Rea), yang ikut tinggal di rumah Rea dan bersekolah di SMA Bibit Bangsa. Hingga, kehadiran Asta (diperankan oleh Fadi Alaydrus), pacar Gadis yang “toxic”.

4.Psikis Rea yang Terguncang
Berbagai konflik dan teror yang datang silih berganti, menjadikan semua orang di sekitar Rea sebagai suspek. Tidak ada yang benar-benar bisa dipercaya, karena siapa saja bisa jadi korban atau dalang.

Belum lagi, kondisi psikis Rea diragukan dan diduga terguncang pasca tragedi yang menimpa Gadis, Rea-pun hanya dapat mempercayai dirinya sendiri.

Naura Ayu, yang ditemui di sela-sela shooting mengungkapkan, “Aku cukup deg-deg-an untuk memerankan kembali karakter Rea di My Nerd Girl 2, karena di Season 2 ini karakter Rea akan jauh lebih berkembang dibandingkan Season 1, ditambah lagi cerita dan misteri yang dihadirkan juga akan sangat berbeda. Aku berharap semua penggemar My Nerd Girl bisa semakin jatuh cinta lagi dengan karakter Rea”.

Mulai Tayang Hari Ini 1 Juli 2023
Original series ini dikhususkan bagi penonton 13 tahun ke atas (13+). Ikuti delapan episode dari original series penuh misteri My Nerd Girl 2, yang akan segera tayang mulai tanggal 1 Juli 2023.

Episode pertama dari My Nerd Girl 2 dapat disaksikan secara gratis & eksklusif di Vidio dan akan tayang setiap hari Sabtu.

Semakin penasaran kan? Siapakah yang menjadi dalang dari setiap kejadian misteri ini? Akankah cinta Rea dan Reyhan bertahan melalui semua rintangan ini? Ikuti keseruan dan ketegangan bersama Rea mengungkap semua misteri di My Nerd Girl 2 hanya di Vidio.

Editor: denkur | Sumber: Rilis

Berita Terkait

Film “Anak Kolong” Wajib Ditonton, Ini Alasannya
Deretan Artis Ibu Kota Goyang Alun-Alun Reksogati Nanti Malam
Ini Dia 4 Rekomendasi Novel dengan Unsur Indonesia
Film SISKA Karya Prokopim Setda Kabupaten Cirebon akan Tayang di Bioskop XXl
Merayakan Keberagaman Melalui Pementasan Cerita Indonesia Bersama Wishnu Dewanta dan Sivia
Netizen Pro Sandrina Michelle Teror Naura Ayu, Ini Penyebabnya!
Serunya Nonton Bareng Film Indonesia di Garut
Pentaskan Ariyah dari Jembatan Ancol, Titimangsa Angkat Legenda Urban ke Atas Panggung

Berita Terkait

Minggu, 1 Oktober 2023 - 23:51 WIB

Persib Pesta Gol ke Gawang Persita Tangerang, David Da Silva Cetak Hattrick

Minggu, 1 Oktober 2023 - 21:39 WIB

Dampak Kebakaran RSUD dr. Slamet Garut, Pasien Cuci Darah Dialihkan ke Rumah Sakit Lain

Minggu, 1 Oktober 2023 - 21:26 WIB

RSUD dr. Slamet Garut Terbakar, Ruang Logistik Hangus

Minggu, 1 Oktober 2023 - 12:06 WIB

Gempa Bumi M5,4 Guncang Wilayah Jawa Barat dan Banten

Sabtu, 30 September 2023 - 11:34 WIB

Update Piala Dunia U-17, Bupati Bandung Siapkan 5.000 Tiket Gratis bagi Pelajar

Sabtu, 30 September 2023 - 10:11 WIB

APBD Perubahan Bandung Barat dari Rp3.277 Triliun Naik Jadi Rp3,314 Triliun

Kamis, 28 September 2023 - 11:14 WIB

Penemuan Mayat Wanita Terbungkus Plastik di Villa Pangalengan Terungkap, Seperti Ini Motifnya

Kamis, 28 September 2023 - 10:53 WIB

Lagu Resmi Timnas Indonesia Bergenre Dangdut, Dirilis PSSI dan Wika Salim

Berita Terbaru

Foto: miga/dara.co.id

BANDUNG UPDATE

Prakiraan Cuaca Bandung, Senin 02 Oktober 2023

Senin, 2 Okt 2023 - 05:55 WIB

ilustrasi : miga/dara.co.id

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Senin 02 Oktober 2023

Senin, 2 Okt 2023 - 05:49 WIB

ilustrasi : miga/dara.co.id

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Senin 02 Oktober 2023

Senin, 2 Okt 2023 - 05:47 WIB