Tidur Malam tidak Nyenyak? Ternyata Tiga Kebiasaan Ini Penyebabnya

Selasa, 12 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi (Foto: halodoc/Istimewa)

Ilustrasi (Foto: halodoc/Istimewa)

Banyak faktor pengganggu tidur yang ternyata berkaitan dengan aktivitas orang saat terjaga.

DARA | Berikut tiga kebiasaan yang jarang disadari bisa menganggu kualitas tidur di malam hari, dikutip dara.co.id dari PMJNews melansir laman Healthline, Selasa (12/12/2023):

1. Olahraga Malam

Secara umum, kebiasaan berolahraga bisa membantu memperbaiki kualitas tidur. Hanya saja, olahraga yang dilakukan pada malam hari bisa mempengaruh ritme sirkadian atau jam biologis tubuh.

Studi pada 2019 menunjukkan bahwa olahraga yang dilakukan pada jam 07.00 atau pukul 13.00-16.00 dapat memunculkan rasa kantuk yang lebih awal pada malam hari.

Sebaliknya, olahraga yang dilakukan antara jam 19.00-22.00 malam dapat membuat rasa kantuk muncul lebih lambat. Bila memungkinkan, olahraga sebaiknya dilakukan sebelum jam 19.00 malam.

2. Permainan Pikiran

Melakukan aktivitas yang merangsang pikiran, seperti membaca buku yang menstimulasi mental atau emosi, bisa mempersulit tidur pada malam hari.

Selain itu, pikiran yang terstimulasi secara berlebihan sebelum tidur bisa meningkatkan peluang munculnya mimpi yang mengganggu saat tidur.

Akan lebih baik bila orang-orang melakukan aktivitas yang merelaksasi sebelum tidur. Beberapa di antaranya adalah mendengarkan lagu yang menenangkan, meditasi, berdoa, atau mandi air hangat.

3. Aroma yang Menstimulasi

Wewangian yang menenangkan dapat mempermudah tidur pada malam hari. Namun sebaliknya, wewangian yang menstimulasi bisa memberikan efek sebaliknya.

Beberapa contoh wewangian yang menstimulasi adalah pepermint, jeruk, jahe, rosemary, basil, eukaliptus, dan melati.

Bila ingin mempermudah tidur, orang-orang sebaiknya beralih ke wewangian yang menenangkan. Beberapa contohnya adalah lavender, sandalwood, mawar, bergamot, ylang ylang, serta akar wangi.

Editor: denkur

Berita Terkait

Gejala dan Pencegahan Chikungunya
Pemberdayaan Masyarakat, Baznas Jabar Gelar Yankesling
Inilah Makna 6 Makanan dan Kebiasaan yang Hadir Saat Perayaan Tahu Baru Imlek
IWAPI DPP Pariwisata Rayakan Hari Gizi Nasional dengan Misi Sosial di Eksotika Baduy
Inilah Fakta Kekhawatiran Gen Z yang Memicu Gangguan Kesehatan Mental
Mengenal Gejala dan Penanganan Gangguan Mental
Inilah Tujuh Cara Efektif Mengatasi Stres Kerja
Borderlands® 4 Rilis Cuplikan Pertama yang Penuh Aksi di The Game Awards!
Berita ini 11 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Senin, 3 Februari 2025 - 10:51 WIB

Gejala dan Pencegahan Chikungunya

Sabtu, 1 Februari 2025 - 13:39 WIB

Pemberdayaan Masyarakat, Baznas Jabar Gelar Yankesling

Rabu, 29 Januari 2025 - 19:30 WIB

Inilah Makna 6 Makanan dan Kebiasaan yang Hadir Saat Perayaan Tahu Baru Imlek

Selasa, 28 Januari 2025 - 15:03 WIB

IWAPI DPP Pariwisata Rayakan Hari Gizi Nasional dengan Misi Sosial di Eksotika Baduy

Kamis, 23 Januari 2025 - 16:55 WIB

Inilah Fakta Kekhawatiran Gen Z yang Memicu Gangguan Kesehatan Mental

Berita Terbaru

Pemerintah Kabupaten Bandung kembali membuka  program BESTI (Beasiswa ti Bupati) tahun 2025.(Foto: dok/dara)

BANDUNG UPDATE

Besti 2025 Dibuka Lagi Lho, Siapkan Syarat-syarat Ini

Selasa, 11 Feb 2025 - 13:35 WIB

HEADLINE

Soal Pagar Laut Bekasi, KKP Beri Sanksi PT TRPN

Selasa, 11 Feb 2025 - 12:54 WIB

CATATAN

KONFERENSI LIGA ARAB “A”-historis Israel-Trump, Fatal!

Selasa, 11 Feb 2025 - 08:58 WIB