Terduga Pelaku Pembunuhan di Cikajang Sedang Dikejar, Polres Garut Kantongi Identitasnya

Rabu, 22 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kasat Reskrim Polres Garut, AKP Ari Rinaldo (Foto: Istimewa)

Kasat Reskrim Polres Garut, AKP Ari Rinaldo (Foto: Istimewa)

Kepolisian Resor (POlres) Garut telah mengantongi identitas terduga pelaku pembunuhan terhadap seorang ibu rumah tangga (IRT) yang terjadi di Kecamatan Cikajang, Kabupaten Garut beberapa waktu lalu.

DARA | Tak hanya sudah mengantongi identitas pelaku, polisi juga telah berhasil mendeteksi keberadaan pelaku pembunuhan sadis yang sempat menggegerkan warga tersebut.

“Saat ini Tim Sancang Sat Reskrim Polres Garut tengah melakukan pengejaran intensif untuk menangkap pelaku yang telah menjadi Daftar Pencarian Orang (DPO) sejak 10 hari yang lalu itu,” ujar Kasat Reskrim Polres Garut, AKP Ari Rinaldo, Rabu (22/5/2024).

Menurut Ari, upaya pengejaran yang dilakukan pihaknya ini menunjukkan komitmen Polres Garut untuk memberikan keadilan bagi korban serta menegaskan bahwa tindakan kekerasan tidak akan ditoleransi dalam masyarakat.

“Semoga upaya penangkapan pelaku segera membuahkan hasil dan membawa keadilan bagi keluarga korban,” ujarnya.

Sebagaimana diketahui, seorang IRT bernama Neneng (43), telah kehilangan nyawa dalam kejadian tragis akibat serangan yang dilakukan oleh pelaku yang juga diduga melakukan pencurian sepeda motor milik korban.

Korban yang merupakan warga Kampung Leuwileutak, Desa Cipangramatan, Kecamatan Cikajang, Kabupaten Garut tersebut Cidiketahui tewas bersimbah darah di kamar rumahnya dengan kondisi yang mengenaskan pada Kamis 9 Mei 2024 lalu.

Selain korban, anak perempuan korban berinisial D yang masih dibawah umur juga diketahui mengalami luka parah akibat serangan yang dilakukan pelaku. Beruntung nyawa gadis berusia 14 tahun itu berhasil diselamatkan.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Akademisi: Realisasi Belanja dan Pendapatan Jabar Masih di Jalur yang Tepat
Wakil Ketua DPRD Sukabumi Hadiri Rakornis TMMD ke-125, Tegaskan Dukungan Pembangunan Desa
Pansus RPJMD DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Raker Raperda
Hadiri Rakor KPK, Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Siap Bersinergi Wujudkan Pemerintahan yang Bersih dari Korupsi
Sidang PWI vs Dewan Pers: Saksi Tegaskan Kantor Tak Pernah Disegel
Dukung Swasembada Pangan, Jajaran Polres Sukabumi Gelar Penanaman Jagung
Geger di Mapolresta Cirebon! Puluhan Polisi Mendadak Dites Urine, Ada Apa?
Wali Kota Pimpin Patroli Jam Malam Pelajar dan Razia Miras Secara Edukatif
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 11 Juli 2025 - 10:57 WIB

Akademisi: Realisasi Belanja dan Pendapatan Jabar Masih di Jalur yang Tepat

Jumat, 11 Juli 2025 - 10:49 WIB

Wakil Ketua DPRD Sukabumi Hadiri Rakornis TMMD ke-125, Tegaskan Dukungan Pembangunan Desa

Jumat, 11 Juli 2025 - 08:20 WIB

Pansus RPJMD DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Raker Raperda

Kamis, 10 Juli 2025 - 17:30 WIB

Hadiri Rakor KPK, Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Siap Bersinergi Wujudkan Pemerintahan yang Bersih dari Korupsi

Kamis, 10 Juli 2025 - 11:44 WIB

Sidang PWI vs Dewan Pers: Saksi Tegaskan Kantor Tak Pernah Disegel

Berita Terbaru

Foto: Istimewa

JABAR

Pansus RPJMD DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Raker Raperda

Jumat, 11 Jul 2025 - 08:20 WIB