Siapkan PCR Sebelum Berangkat, KAI Luncurkan Rute Baru dari Bandung ke Purwokerto

Selasa, 15 Juni 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi tes PCR di stasiun kereta api Bandung (Foto: Istimewa)

Ilustrasi tes PCR di stasiun kereta api Bandung (Foto: Istimewa)

Bagi masyarakat yang ingin menggunakan kereta api untuk bepergian jarak jauh, diharuskan menunjukkan surat keterangan hasil pemeriksaan Genose atau tes cepat antigen atau PCR yang menyatakan negatif Covid -19.


DARA – Aturan tersebut sesuai Surat Edaran Kementerian Perhubungan No11 tahun 2021 tentang Perpanjangan Pemberlakuan Petunjuk Pelaksanaan Perjalanan Orang dengan Transportasi Perkeretaapian dalam masa Pandemi Covid-19.

Saat ini, PT Kereta Api Indonesia 2 Bandung telah menyediakan empat tempat pemeriksaan Genose C19, yakni Stasiun Bandung, Stasiun Kiaracondong, Stasiun Tasikmalaya dan Stasiun Banjar. Di lokasi tersebut pun tersedia pemeriksaan tes cepat antigen.

Berdasarkan hasil evaluasi terkait jadwal pelayanan Genose dan tes cepat antigen di stasiun, disesuaikan dengan jadwal perjalanan kereta api dan kesiapan mitra KAI dalam melakukan Genose dan tes cepat antigen. Maka terhitung mulai 14 Juni 2021, jadwal pelayanan pemeriksaan GeNose atau tes cepat antigen di stasiun mengalami perubahan.

Manager Humas PT KAI Daop 2 Bandung Kuswardoyo mengatakan, perubahan jadwal pelayanan pemeriksaan GeNose atau tes cepat antigen di stasiun merupakan hasil evaluasi dari pelaksanaan sebelumnya.

“Dengan adanya perubahan tersebut, diharapkan masyarakat dapat kembali mengatur waktu pelaksanaan tesnya,” ujarnya, Senin (14/6/2021).

Disamping, perubahan jadwal pelayanan pemeriksaan GeNose atau tes cepat antigen di stasiun. PT KAI terus berinovasi dengan menghadirkan perjalanan Kereta Api Baturraden Ekspress dengan relasi baru, yakni Bandung-Cikampek-Purwokerto, sebagai alternatif bagi pengguna kereta dari Bandung menuju Purwokerto dan sebaliknya. Kereta ini akan dioperasikan pada setiap hari Jumat dan Minggu mulai 25 & 27 Juni serta 2 & 4 Juli 2021.

“Peluncuran KA baru ini kami tujukan untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan sehingga semakin banyak alternatif pilihan bepergian menggunakan kereta api,” ujarnya.

Tersedia dua kelas pada KA Baturraden Ekspres yaitu Eksekutif dengan tarif mulai dari Rp160.000 dan Bisnis dengan tarif mulai dari Rp130.000. Tiket tersebut sudah dapat dibeli melalui KAI Access, web KAI, loket, dan channel eksternal lain telah bekerjasama dengan KAI.

KA Baturraden Ekspress dijadwalkan berangkat dari Bandung pukul 16.30 dan tiba di Perwokerto pukul 22.54, serta berangkat dari Purwokerto pukul 05.40 dan tiba di Bandung pukul 12.09. Rangkaian KA Baturraden Ekspres terdiri dari 2 Kereta Eksekutif dan 5 Kereta Bisnis dengan total 420 tempat duduk.

“Namun kapasitas kereta api selama masa pandemi adalah maksimal 70 persen dari total tempat duduk sesuai SE Kemenhub No 14 tahun 2020. Sehingga kapasitas di masa pandemi KA Baturraden adalah 294 tempat duduk,” ungkapnya.

Pada masa pandemi Covid-19, pihaknya tetap berkomitmen untuk menerapkan protokol kesehatan sesuai yang telah ditetapkan pemerintah. Tujuannya agar setiap pelanggan tetap merasa aman dan nyaman saat berada di stasiun maupun selama dalam perjalanan menggunakan kereta api.

“Kami tetap berkomitmen untuk mengoperasikan kereta sesuai protokol kesehatan yang ketat untuk menjadikannya sebagai moda transportasi yang sehat, selamat, nyaman dan aman sampai di stasiun tujuan,” pungkasnya.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Ekonomi Asia Tenggara di Tengah Disrupsi Global: Indonesia Harus Menjadi Pelopor, Bukan Pengikut
Kronologis Kasus Dugaan Korupsi Mobil Covid di Bandung Barat yang Menjerat Dua Pejabat Dinkes dan Satu Orang Pihak Ketiga
Puluhan Ribu Batang Rokok Ilegal di Belakang Kantor Pemda Bandung Barat Disita Bea Cukai
Tim Gabungan Sidak Pasar Panorama Lembang, Temukan Beras Premium Terindikasi Oplosan
Begini Pernyatan Bupati Garut Soal Temuan BPK, 13 Kecamatan Wajib Kembalikan Uang Negara Rp2,1 M
Breakingnews, Hasil Drawing Putaran 4 Piala Dunia, Indonesia di Grup B
Pesan Indah Menteri Agama Nasaruddin Umar di Pernikahan Wakil Bupati Garut dengan Anak Dedi Mulyadi
Bapenda Jabar Perkuat Sinergi dengan Kabupaten Kota untuk Optimalisasi PAD

Berita Terkait

Jumat, 18 Juli 2025 - 11:22 WIB

Ekonomi Asia Tenggara di Tengah Disrupsi Global: Indonesia Harus Menjadi Pelopor, Bukan Pengikut

Kamis, 17 Juli 2025 - 15:42 WIB

Puluhan Ribu Batang Rokok Ilegal di Belakang Kantor Pemda Bandung Barat Disita Bea Cukai

Kamis, 17 Juli 2025 - 15:27 WIB

Tim Gabungan Sidak Pasar Panorama Lembang, Temukan Beras Premium Terindikasi Oplosan

Kamis, 17 Juli 2025 - 15:00 WIB

Begini Pernyatan Bupati Garut Soal Temuan BPK, 13 Kecamatan Wajib Kembalikan Uang Negara Rp2,1 M

Kamis, 17 Juli 2025 - 14:39 WIB

Breakingnews, Hasil Drawing Putaran 4 Piala Dunia, Indonesia di Grup B

Berita Terbaru

CATATAN

KONFERENSI TINGKAT TINGGI Mendekat! Prospek Negara Palestina

Jumat, 18 Jul 2025 - 11:12 WIB