Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum, pantau vaksinasi tenaga kesehatan di Gedung Sabuga, pagi ini.
DARA – Uu Ruzhanul Ulum didampingi Sekda Jabar, Wakil Wali Kota Bandung dan Pelaksana Tugas Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P).
Gebyar Vaksinasi Covid-19 di Jawa Barat digelar serentak di 27 kota kabupaten. Untuk Kota Bandung berada di Gedung Sabuga.
Dari pantauan di lapangan peserta yang hendak divaksin sudah menunggu dan mengantri sesuai dengan protokol kesehatan.
Uu Ruzhanul Ulum memantau bukan hanya saat pendaftaran dan pengecekan tensi darah, tapi turut memantau proses pemaksinan nakes di dalam ruangan.
Menurutnya, proses vaksinasi yang dilakukan hari ini tidak ada kendala berarti karena berjalan dengan baik dan sesuai dengan target yang pemerintah harapkan.
“Semuanya tidak ada masalah yang berarti, kecuali mereka yang datang belum memenuhi persyaratan antara lain adalah tekanan darah,” kata Uu di Gedung Sabuga, Rabu (3/2/2021).
Uu mengimbau warga Jawa Barat yang akan divaksinasi jangan khawatir jika tekanan darah naik, karena cukup menunggu beberapa waktu agar tekanan darah kembali turun.
“Seandainya tekanan darah naik, ditunggu saja tidak usah panik dan tidak usah tidak jadi divaksin karena tekanan darah naik. Tunggu aja 30 menit, baru bisa divaksin,” ujarnya.***
Editor: denkur
Discussion about this post