DARA | CIANJUR –– Harapan dan keinginan masyarakat untuk mendapatkan moda transportasi massal yang bebas macet sepertinya segeraFoto terwujud. Saat ini reaktivasi jalur kereta api (KA) rute Cianjur-Ciranjang telah selesai, tinggal menunggu uji coba peresmian oleh Dirjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan RI.
Menurut Kepala Stasiun Cianjur, Jawa Barat, Narizal, reaktivasi jalur tersebut sangat penting untuk menciptakan koneksi dan kontinuitas transportasi kereta api dari Bogor ke Bandung.
Reaktivtasi jalur Cianjur-Ciranjang merupakan tahap pertama, nanti akan dilanjut Ciranjang-Padalarang. “Sejauh ini, proses reaktivasi jalur Cianjur-Ciranjang berjalan cukup baik, tidak ada kendala,” kata Narizal, kepada wartawan, Minggu (10/3/2019).
Narizal menjelaskan, untuk melakukan uji coba pihaknya sudah melakukan penyisiran jalur dan tidak ditemukan adanya masalah serius dengan jalur KA Cianjur-Ciranjang. Uji Coba jalur tersebut akan dilakukan dalam waktu dekat, setelahnya baru diresmikan
Namun pihaknya belum dapat menentukan tanggalnya. “Kami sedang menunggu keputusan dari Humas Daop 2 Bandung,” ujarya
Menurut dia, di sekitar jalur KA Cianjur-Ciranjang banyak ditemukan jalan yang aktif tanpa palang pintu kereta. Hal itu sangat berbahaya.
“Kami sudah menyosialisasikan hal tersebut pada masyarakat di sekitar lintasan. Kamipun akan berkoordinasi dengan pemerintah daerah untuk menemukan solusi terkait masih banyaknya lintasan tanpa palang pintu,” ucapnya.
Sementara proses pengerjaan reaktivitasi jalur Ciranjang-Padalarang, lanjut dia, mulai tahun ini, “Mudah-mudah reaktivitasi Ciranjang-Padalarang segera rampung pada akhir tahun 2019,” pungkasnya.
Wartawan: Purwanda
Editor: Ayi Kusmawan