Oded Apresiasi Penerapan Protokol Kesehatan Salat Id di Masjid Raya Bandung

Jumat, 31 Juli 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelaksanaan salat id di Masjid Agung Provinsi Jawa Barat, Jumat (31/7/2020). (Foto: Avila dwi Putra/dara.co.id)

Pelaksanaan salat id di Masjid Agung Provinsi Jawa Barat, Jumat (31/7/2020). (Foto: Avila dwi Putra/dara.co.id)

“Saya menilai pelaksanaan salat Id di sini tertib dan bagus, jaga jarak dan menggunakan masker. Pada prinsipnya, jemaah sangat memperhatikan protokol kesehatan. Saya bersyukur dan berterima kasih kepada warga yang selalu menjaga protokol kesehatan,” ujar Oded M. Danial.


DARA | BANDUNG – Wali Kota Bandung, Oded M Danial melaksanakan salat Idul Adha di Masjid Raya Bandung Provinsi Jawa Barat, Jumat (31/7/2020) membawa serta keluarganya.

Sejak pukul 06.00 WIB, Oded telah berada di tengah-tengah jemaah salat. Sebelum dimulai, panitia melakukan imbauan dan sosialisasi agar jemaah tetap mengenakan masker selama shalat dan menjaga jarak shaf agar sesuai protokol kesehatan.

Oded pun mengapresiasi upaya Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Raya Bandung untuk menyelenggarakan saalat Id dengan tertib ditengah pandemi Covid-19 yang belum berlalu dari Tanah Air.

“Saya menilai pelaksanaan salat Id di sini tertib dan bagus, jaga jarak dan menggunakan masker. Pada prinsipnya, jemaah sangat memperhatikan protokol kesehatan. Saya bersyukur dan berterima kasih kepada warga yang selalu menjaga protokol kesehatan,” ujar Oded.

Oded mengaku, penyelenggaraan Shalat Id kali ini dilakukan penuh dengan kehati-hatian. Dirinya ingin memberikan kesempatan umat muslim beribadah, namun tidak ingin ada penambahan kasus positif virus corona baru di Kota Bandung.

“Saya sangat memahami bagaimana perasaan umat Islam terutama secara akidah, mereka sangat merindukan melaksanakan ibadah tahunan. Sehingga saya ingin memastikan kepada masyarakat, ketika mereka rindu untuk beribadah harus tetap memperhatikan protokol kesehatan. Mudah-mudahan di seluruh tempat sama,” bebernya.

Dia pun mengimbau warga agar tetap disiplin menjaga diri dari paparan Covid-19, terutama saat melaksanakan kurban di lingkungan masing-masing. Oded menyerahkan sepenuhnya kepada masyarakat apakah akan menyembelih di rumah pemotongan hewan (RTH) atau wilayahnya masing-masing.

“Dengan catatan, tetap protokol kesehatan harus dilakukan. Termasuk juga ketika mereka sudah memotong daging, saya kira mereka harus membersihkan diri dan peralatan dan jangan saling meminjam,” pungkasnya.***

 

Editor: Muhammad Zein

Berita Terkait

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Sabtu 10 Mei 2025
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Sabtu 10 Mei 2025
Deklarasi, BOOMS Usul Pemkab Bandung Barat Sediakan Anggaran Pendidikan Bela Negara
Nobar Persib di Garut, Polres Siagakan Petugas di Sejumlah Tempat
Disdik Bandung Barat akan Maksimalkan Angka Harapan Lama Sekolah
Berkeliaran saat Jam Pelajaran Belasan Pelajar SMA Diamankan Satpol PP Bandung Barat
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Kamis 08 Mei 2025
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Kamis 08 Mei 2025
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 10 Mei 2025 - 08:33 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Sabtu 10 Mei 2025

Sabtu, 10 Mei 2025 - 08:30 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Sabtu 10 Mei 2025

Jumat, 9 Mei 2025 - 18:32 WIB

Nobar Persib di Garut, Polres Siagakan Petugas di Sejumlah Tempat

Jumat, 9 Mei 2025 - 16:16 WIB

Disdik Bandung Barat akan Maksimalkan Angka Harapan Lama Sekolah

Kamis, 8 Mei 2025 - 14:39 WIB

Berkeliaran saat Jam Pelajaran Belasan Pelajar SMA Diamankan Satpol PP Bandung Barat

Berita Terbaru

mobil sim keliling kabupaten Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Sabtu 10 Mei 2025

Sabtu, 10 Mei 2025 - 08:33 WIB

mobil sim keliling kota Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Sabtu 10 Mei 2025

Sabtu, 10 Mei 2025 - 08:30 WIB