Home / Ads

Menata Bandung Raya, Pemprov Jabar Berguru ke Portland Oregon AS

Rabu, 5 Desember 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekda Jabar beserta Rombongan mengunjingi Pengelola Metro Portland Oregon AS.(foto: Humas Jabar)

Sekda Jabar beserta Rombongan mengunjingi Pengelola Metro Portland Oregon AS.(foto: Humas Jabar)

DARA|PORTLAND OREGON- Berguru kepada orang sukses demi kebaikan tak ada salahnya. Bahkan lebih baik jika hasil berguru itu diterapkan dan menghasilkan kebaikan.

Setidaknya itulah barangkali yang menjadi pegangan bagi Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar untuk menata wilayahnya. Rombongan birokrat berkompeten di bidang penataan daerah yang dikomandani Sekretaris Daerah (Sekda) Jabar Iwa Karniwa, menjambangi Pengelola Metro Portland Oregon, Amerika Serikat yang dianggap sukses menata 6 kota wilayah atau distrik.

Hasil sebut saja berguru dar sana akan menjadi rujukan Pemprov Jabar untuk menata wilayah Cekungan Bandung atau Bandung Raya.

 

Kepala Biro Humas Pemprov Jabar Sonny S Adisudarma melansir,  Sekretaris Daerah (Sekda) Prov.Jabar Iwa Karniwa yang memimpin rombongan mendapatkan masukan dan gambaran saat bertemu dengan Senior Public Affairs Cordinator Communications Mr Ren Kay di kantornya Metro Portland, Oregon, Amerika Serikat, Selasa (4/12/2018) waktu setempat.

“Bentuk Metro Portland hanya ada satu di Amerika dan berhasil sebagai yang terbaik di Dunia karena mampu menata 6 distrik atau kota di wilayah negara bagian Oregon,” katanya pada Humas Jabar.

Metro Portland, Oregon dianggap terbaik mengingat  rumitnya mengatur pola hubungan kota metro dan negara bagian. Dalam mengatur dan mengkoordinasikan 6 distrik yang ada tersebut dipimpin oleh Mr Tom Hughes sebagai Council President, lalu masing-masing distrik mengirimkan 1 orang perwakilan dan satu orang metro auditor.“Ke delapan orang itu dipilih melalui pemilihan rakyat yang bersangkutan,” kata Sekda.

Iwa menambahkan penjelasan ini sangat penting untuk masukan dalam rangka menata cekungan Bandung atau Bandung Raya yang meliputi Kota Bandung, Cimahi, Kab Bandung, Kabupaten Bandung Barat dan Sumedang sesuai Perpres no 45 tahun 2018 tentang Rencana tata ruang dan Rencana Wilayah cekungan Bandung.

Setelah mendapat penjelasan cukup lama, rombongan menurut Iwa kemudian melihat langsung implementasi pemanfaatan tata ruang dan pengendaliannya, serta pola transportasi yang terintegrasi dan public transport. Hal yang menarik adalah cable car yang menampung 60 orang sekali angkut dan cepat,” jelasnya.

Menurutnya studi banding yang merupakan penugasan dari Gubernur Jabar Ridwan Kamil tersebut akan makin komprehensif mengingat pada Rabu (5/12/2018) ini pihaknya diundang secara khusus untuk bertemu Mr Tom Hughes dan 6 perwakilan distrik lainnya.

“Sehingga Insyaallah bisa melihat pola interaksi dan strategi bagaimana mereka lebih memajukan Metro Portland, Oregon, dan kami membawa masukan yang komprehensif untuk dilaporkan pada Pak Gubernur,” katanya.

Editor : aldinar

Berita Terkait

FGD Evaluasi Sampah Citarum, Mitigasi Harus dari Level Rumatangga
Simak Nih, 16 Artis dalam Pembagian Komisi AKD DPR RI, Ahmad Dhani dan Once di Komisi X
“свободное Зеркало Мостбет и Сегодня Актуальный Доступ К Сайту Mosbe
Mostbet Online Мостбет Официальный Сайт Букмекерской Компании И Казин
“Greatest Online Casino Down Under » Au Actual Money Casinos 202
Mostbet Přihlášení ️ Mostbet Subscription Na Oficiálních Stránkác
hello world
Citranatal 90 Dha Info
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 13 November 2024 - 10:12 WIB

FGD Evaluasi Sampah Citarum, Mitigasi Harus dari Level Rumatangga

Rabu, 23 Oktober 2024 - 13:44 WIB

Simak Nih, 16 Artis dalam Pembagian Komisi AKD DPR RI, Ahmad Dhani dan Once di Komisi X

Rabu, 2 Oktober 2024 - 22:19 WIB

“свободное Зеркало Мостбет и Сегодня Актуальный Доступ К Сайту Mosbe

Rabu, 2 Oktober 2024 - 17:43 WIB

Mostbet Online Мостбет Официальный Сайт Букмекерской Компании И Казин

Rabu, 2 Oktober 2024 - 15:47 WIB

“Greatest Online Casino Down Under » Au Actual Money Casinos 202

Berita Terbaru

Footo: Istimewa

BANDUNG UPDATE

Minat Baca Masyarakat Bandung Barat Masih Minus

Senin, 17 Feb 2025 - 17:24 WIB

Foto: Istimewa

JABAR

Tahun 2024, Kabupaten Sukabumi Raih 110 Penghargaan

Senin, 17 Feb 2025 - 16:12 WIB