Kunker Spesifik Komisi XI DPRRI, Junaidi Auly Tekankan Program KUR Harus Dirasakan Manfaatnya oleh Masyarakat

Jumat, 26 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota Komisi XI DPR RI, Junaidi Auly (Foto: Istimewa)

Anggota Komisi XI DPR RI, Junaidi Auly (Foto: Istimewa)

Anggota Komisi XI DPR RI, Junaidi Auly menekankan kepada Bank Indonesia (BI), Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) agar program pemerintah betul-betul dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat.


DARA – “Dalam menyelenggarakan setiap kegiatan dan program pemerintah harus melakukannya secara konkret, riil, nyata, dan dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” ujar Junaidi dalam Kunjungan Kerja Spesifik Komisi XI DPR RI di Kota Surakarta, Kamis kemarin (25/3/2021)

Masa pandemi yang belum berakhir, lanjut Junaidi, upaya Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), salah satunya melalui penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) kepada pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) harus terus dioptimalkan.

Oleh karenanya, legislator Fraksi PKS ini menyoroti sudah sejauh mana kegiatan dan program dari pemerintah yang dilaksanakan oleh BI, OJK, dan Himbara sebagai penyalur KUR betul-betul dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

Selain itu, Politisi asal Lampung ini juga mendorong kepada Pemerintah Daerah (Pemda) Kota Solo untuk mengevaluasi pelaksanaan KUR. Karenanya ia menanyakan kendala apa saja yang dirasakan masyarakat Solo dalam proses pengajuan KUR selama pandemi ini.

“Kemudahan syarat dan tingkat suku bunga yang rendah dalam penyaluran KUR untuk pelaku UMKM perlu diperhatikan, sehingga program ini bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat secara luas,” ujar Junaidi seperti dalam rilis yang diterima redaksi, Jumat (26/3/2021).***

Editor: denkur

Berita Terkait

Pos Indonesia Dukung Permen Layanan Pos Komersial untuk Ciptakan Iklim Usaha Kondusif
Pendaki asal Karawang yang Hilang di Gunung Cikuray Garut Ditemukan dalam Keadaan Selamat
Jeje Ritchie Ismail Ditetapkan Jadi Ketua DPD PAN Bandung Barat, Ajak Kader Jaga Soliditas
Ini Tantangan di Kota Bandung kata Atalia Praratya
Hallo Tenaga Non ASN Bandung Barat Tidak Lolos Seleksi PPPK Tahap 1 dan 2, Siap-siap Jadi Tenaga Paruh Waktu
Daftar 34 Motor Curian yang Diamankan Polresta Cirebon, “Siapa Tahu Milik Anda?
Tangis Bahagia Fitri Pecah di Mapolresta Cirebon: Motor yang Hilang dari Parkiran Rumah Akhirnya Kembali Setelah Diculik Maling
Kinerja Dinilai Positif, Bapenda : Dukungan KDM Berperan Penting
Berita ini 3 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 18 Mei 2025 - 09:27 WIB

Pos Indonesia Dukung Permen Layanan Pos Komersial untuk Ciptakan Iklim Usaha Kondusif

Jumat, 16 Mei 2025 - 23:03 WIB

Pendaki asal Karawang yang Hilang di Gunung Cikuray Garut Ditemukan dalam Keadaan Selamat

Kamis, 15 Mei 2025 - 16:57 WIB

Ini Tantangan di Kota Bandung kata Atalia Praratya

Kamis, 15 Mei 2025 - 16:50 WIB

Hallo Tenaga Non ASN Bandung Barat Tidak Lolos Seleksi PPPK Tahap 1 dan 2, Siap-siap Jadi Tenaga Paruh Waktu

Kamis, 15 Mei 2025 - 12:25 WIB

Daftar 34 Motor Curian yang Diamankan Polresta Cirebon, “Siapa Tahu Milik Anda?

Berita Terbaru