Pemkot Sukabumi sosialisasikan aplikasi SiPantas. Ini kegunaanya.
DARA | SiPantas kependekan dari Sistem Informasi Pantau Kabupaten/Kota Sehat.
Sosialiasi pun digelar, berlangsung di Ruang Utama Pertemuan Bappeda Kota Sukabumi, Selasa (4/2/2025).
Kepala Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia (P2M) Pemkot Sukabumi, Nenden Eviyanti, menuturkan, aplikasi SiPantas telah diluncurkan kementerian kesehatan sebagai alat pemantauan pelaksanaan pembinaan Kota Sehat di Indonesia.
Menurut Nenden, aplikasi ini membantu dalam melihat sejauh mana indikator kota sehat terpenuhi, sehingga dapat menjadi acuan dalam meningkatkan kualitas lingkungan dan kehidupan masyarakat.
Pemkot Sukabumi saat ini sedang berupaya meraih predikat Kota Sehat, yaitu kota yang bersih, indah, nyaman, aman, dan sehat untuk dihuni.
Penilaian kota sehat didasarkan pada sembilan tatanan yang telah terintegrasi. Capaian indikator prioritas serta pemenuhan standar pelayanan minimal menjadi bagian penting dalam evaluasi.
Sementara itu, Penjabat Sekretaris Daerah Kota Sukabumi, Mohamad Hasan Asari, mengatakan aplikasi SiPantas bukan sekadar alat ukur administratif, tetapi juga menjadi refleksi dari aksi nyata dalam mewujudkan kota yang benar-benar sehat.
“Kota Sukabumi sebagai Kota Sehat tidak hanya dilihat dari capaian nilai pada Aplikasi SiPantas, tetapi juga dari aksi nyata yang dilakukan dari waktu ke waktu,” ujar Hasan Asari.***
Editor: denkur