Kapolresta Sukabumi Berikan Penghargaan kepada 49 Anggota yang Berprestasi

Senin, 30 November 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolresta Sukabumi AKBP Sumarni juga mengingatkan, bahwa seluruh anggota harus terus melaksanakan tugas dan kinerja dengan baik untuk menuntaskan berbagai tugas yang ditangani Polres Sukabumi Kota.


DARA | SUKABUMI – Sebanyak 49 anggota Polres Sukabumi Kota yang berprestasi dianugerahi piagam penghargaan. Reward tersebut diserahkan Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni di halaman Mapolres Sukabumi Kota, Senin (30/11/2020)

Dalam sambutannya, AKBP Sumarni menyampaikan bahwa penghargaan tersebut merupakan salah satu bentuk apresiasi dan motivasi terhadap personel yang berprestasi.

“Ini sebagai bentuk apresiasi dan motivasi kami kepada seluruh anggota di jajaran Polres Sukabumi Kota yang sudah berdedikasi melaksanakan tugas pokoknya dengan baik,” ujar Sumarni.

Lanjutnya, selaku pimpinan Sumarni menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada jajaran yg sudah mendedikasikan dirinya dalam melaksanakan tugas pokoknya, mampu mengungkap kasus yang menonjol dan melakukan pembinaan di masyarakat sehingga membawa citra positif Polri di masyarakat.”

Sumarni juga mengingatkan, bahwa seluruh anggota harus terus melaksanakan tugas dan kinerja dengan baik untuk menuntaskan berbagai tugas yang ditangani Polres Sukabumi Kota. Semoga apa yang sudah dilakukan benar benar dirasakan manfaatnya di masyarakat.

“Jangan lupa di setiap kegiatan masih ada PR yang harus dikerjakan, tuntaskan pengungkapan kasusnya, diungkap sampai tuntas dan jangan setengah-setengah,” tegas Sumarni.

Terlebih dirinya berharap, Kasus-kasus terkait berandalan bermotor dan narkoba agar diberantas menjadi atensinya.

“Ya pengungkapan tuntas narkoba dan berandal motor menjadi atensi saya,”tegasnya.

Selain mengapresiasi kinerja Jajarannya, Sumarni juga turut memotivasi Jajarannya untuk terus memperlihatkan dedikasi tinggi di setiap pelaksanaan tugas Kepolisian serta menjaga kesehatan diri dan masyarakat dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam setiap kegiatannya.

“Kepada anggota yang belum menerima penghargaan, bukan berarti jelek, akan tetapi ada skala prioritas, ini sebagai bentuk motivasi agar seluruhnya melaksanakan tugas dengan luar biasa dan agar seluruh anggota menjaga kesehatannya dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan,” pungkasnya.

Editor : Maji

Berita Terkait

Akademisi: Realisasi Belanja dan Pendapatan Jabar Masih di Jalur yang Tepat
Wakil Ketua DPRD Sukabumi Hadiri Rakornis TMMD ke-125, Tegaskan Dukungan Pembangunan Desa
Pansus RPJMD DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Raker Raperda
Hadiri Rakor KPK, Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Siap Bersinergi Wujudkan Pemerintahan yang Bersih dari Korupsi
Dukung Swasembada Pangan, Jajaran Polres Sukabumi Gelar Penanaman Jagung
Geger di Mapolresta Cirebon! Puluhan Polisi Mendadak Dites Urine, Ada Apa?
Wali Kota Pimpin Patroli Jam Malam Pelajar dan Razia Miras Secara Edukatif
KH Abbas Abdul Jamil Didorong Jadi Pahlawan Nasional, Pemkab Cirebon Optimis dan Bangga

Berita Terkait

Jumat, 11 Juli 2025 - 10:57 WIB

Akademisi: Realisasi Belanja dan Pendapatan Jabar Masih di Jalur yang Tepat

Jumat, 11 Juli 2025 - 10:49 WIB

Wakil Ketua DPRD Sukabumi Hadiri Rakornis TMMD ke-125, Tegaskan Dukungan Pembangunan Desa

Jumat, 11 Juli 2025 - 08:20 WIB

Pansus RPJMD DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Raker Raperda

Kamis, 10 Juli 2025 - 17:30 WIB

Hadiri Rakor KPK, Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Siap Bersinergi Wujudkan Pemerintahan yang Bersih dari Korupsi

Kamis, 10 Juli 2025 - 10:06 WIB

Dukung Swasembada Pangan, Jajaran Polres Sukabumi Gelar Penanaman Jagung

Berita Terbaru

Foto: Istimewa

JABAR

Pansus RPJMD DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Raker Raperda

Jumat, 11 Jul 2025 - 08:20 WIB