Jumlah Kematian akibat Covid-19 di AS Tertinggi, 1.891 Pasien dalam Sehari

Minggu, 19 April 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DARA | AMERIKA SERIKAT – Data statistik John Hopkins University mencatat jumlah kematian akibat virus corona (covid-19) di Amerika Serikat melonjak 1.891 pasien dalam 24 jam pada Sabtu, 18 April 2020.

Angka kematian itu menjadi yang tertinggi ditemukan AS dalam satu hari sejauh ini. Dilansir AFP dan cnnindonesia.com, lonjakan tersebut menjadikan total kematian akibat virus corona di Negeri Paman Sam itu mencapai 38.664 pasien.

Hingga Ahad (19/4), AS tercatat memiliki 732.197 kasus corona. Jumlah itu menjadikan AS sebagai negara dengan kasus Covid-19 dan kematian tertinggi di dunia.

Negara bagian New York menjadi wilayah dengan kasus corona terbanyak di AS, yakni mencapai 222.284 kasus dengan 14.636 kematian.

Di tengah lonjakan kasus corona, Presiden Donald Trump berencana melonggarkan kebijakan pembatasan pergerakan secara bertahap.

Langkah itu dilakukan Trump meski ditolak oleh sejumlah Gubernur negara bagian yang khawatir pelonggaran pembatasan pergerakan akan memicu penyebaran corona gelombang kedua di AS.***

 

 

Editor: Muhammad Zein

Berita Terkait

Perang Iran–Israel: Ancaman Strategic Miscalculation dan Potensi Tragedi Global
Satu Abad Pers Revolusioner Vietnam: Wartawan Juga Prajurit
KRI Bung Tomo-357 Singgah di Sri Lanka Menuju Latihan Multinasional AMAN-25
Polri dan RCMP Perkuat Kerja Sama, Tingkatkan Kapasitas Lawan Kejahatan Transnasional
Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan
Indonesia Kembali Ikuti Bursa Pariwisata di London Perkuat Capaian Kunjungan Wisman
Dua Bulan Terakhir Serangan Israel ke Libanon Menewaskan 85 Petugas Medis
Pilpres AS, Joe Biden Mundur, Dukungan Beralih Buat Kamala Harris, Donald Trump Berkoar Begini

Berita Terkait

Minggu, 22 Juni 2025 - 17:53 WIB

Perang Iran–Israel: Ancaman Strategic Miscalculation dan Potensi Tragedi Global

Jumat, 20 Juni 2025 - 09:52 WIB

Satu Abad Pers Revolusioner Vietnam: Wartawan Juga Prajurit

Minggu, 2 Februari 2025 - 15:47 WIB

KRI Bung Tomo-357 Singgah di Sri Lanka Menuju Latihan Multinasional AMAN-25

Rabu, 4 Desember 2024 - 14:35 WIB

Polri dan RCMP Perkuat Kerja Sama, Tingkatkan Kapasitas Lawan Kejahatan Transnasional

Jumat, 15 November 2024 - 15:35 WIB

Menlu RI : Inovasi dan Digitalisasi Harus Jadi Penggerak Ekonomi Formal dan Global di Kawasan

Berita Terbaru

CATATAN

PERDAMAIAN MENTAH Trump “Nihil” Tekan Netanyahu

Minggu, 13 Jul 2025 - 09:17 WIB

BANDUNG UPDATE

Bupati Jeje Ritchie Ismail Menang Penalti vs Ketua PWI Bandung Barat

Sabtu, 12 Jul 2025 - 15:41 WIB

BANDUNG UPDATE

Resmi, Koperasi Desa Merah Putih Desa Banyusari Sudah Dilaunching

Sabtu, 12 Jul 2025 - 14:20 WIB