Istri Camat Bandung Barat, Borong Stempel Berbagai Macam Bunda

Selasa, 4 Januari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy



Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bandung Barat, Sonya Fatmala Hengky Kurniawan, saat prosesi pelantikan berbagai macam Bunda tingkat kecamatan se-KBB Gedung B Lantai 4 Komplek Perkantoran KBB, Selasa (4/1/2022). (Foto: heny/dara.co.id)

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bandung Barat, Sonya Fatmala Hengky Kurniawan, saat prosesi pelantikan berbagai macam Bunda tingkat kecamatan se-KBB Gedung B Lantai 4 Komplek Perkantoran KBB, Selasa (4/1/2022). (Foto: heny/dara.co.id)

“Jadi tugas para bunda-bunda ini luar biasa. Saya berharap para dinas dan OPD terkait bisa mendukung penuh program rupa-rupa bunda ini,” ucapnya.


DARA- Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bandung Barat (KBB) Sonya Fatmala Hengky Kurniawan mengukuhkan tujuh jabatan sekaligus, yang diemban para istri camat di Bale Gempungan, Gedung B Lantai 4 Komplek Perkantoran KBB, Selasa (4/1/2022).

Ketujuh jabatan tersebut adalah Bunda Literasi, Bunda PAUD, Bunda Forum Anak Daerah, Bunda Forum Sehat, Bunda Genre, Bunda Penurunan Stunting dan Bunda Konsumsi Makan Ikan.

Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan usai menghadiri pelantikan tersebut menyatakan, tugas yang diemban para istri camat atau Ketua TP PKK tingkat kecamatan ini, tidak gampang.

Jabatan mereka, bahkan melebihi jabatan para kepala Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD), sehingga memikul beban yang cukup berat juga.

“Alhamdulillah, hari ini saya menyaksikan ada rupa-rupa bunda. Saya berharap dengan amanah yang baru ini, bisa menjalankan tugas sebagaimana mestinya untuk masyarakat,” ujarnya.

Pemkab Bandung Barat, pada tahun 2022 memiliki program untuk menurunkan angka stunting di wilayahnya. Hal itu, merupakan salah satu tugas para bunda yang berhadapan langsung dengan masyarakat

Menurut Hengky, penurunan angka stunting di KBB sebagai salah satu perwujudan untuk mempersiapkan generasi unggulan. Tentunya dengan peningkatan derajat kesehatan tersebut, bisa terarah.

“Jadi tugas para bunda-bunda ini luar biasa. Saya berharap para dinas dan OPD terkait bisa mendukung penuh program rupa-rupa bunda ini,” ucapnya.

 

Editor : Maji

Berita Terkait

Nah Lho, BBPJN Bantah Kucurkan Dana Proyek Pembangunan Jalan Desa di Bandung Barat
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Jumat 07 Februari 2025
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Jumat 07 Februari 2025
Akhirnya, KPU Bandung Barat Tetapkan Jeje Ismail-Asep Ismail Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bandung Barat
Ernawan Natasaputra Bersyukur, Jeje-Asep Ismail Menang di Gugatan MK
BAZNAS Kabupaten Bandung Tetapkan Zakat Fitrah Senilai Rp38 Ribu Diimbau Infak Rp2 Ribu
Bakti Sosial Donor Darah Agenda Pembuka HPN 2025 di Riau
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Kamis 06 Februari 2025
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 7 Februari 2025 - 11:23 WIB

Nah Lho, BBPJN Bantah Kucurkan Dana Proyek Pembangunan Jalan Desa di Bandung Barat

Jumat, 7 Februari 2025 - 07:58 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Jumat 07 Februari 2025

Jumat, 7 Februari 2025 - 07:56 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Jumat 07 Februari 2025

Kamis, 6 Februari 2025 - 18:21 WIB

Akhirnya, KPU Bandung Barat Tetapkan Jeje Ismail-Asep Ismail Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bandung Barat

Kamis, 6 Februari 2025 - 16:44 WIB

Ernawan Natasaputra Bersyukur, Jeje-Asep Ismail Menang di Gugatan MK

Berita Terbaru

NASIONAL

Seminar Kalsel Gerbang Logistik Pembuka HPN 2025 Banjarmasin

Jumat, 7 Feb 2025 - 20:18 WIB