“Dear Pencinta ILC: Diskusi kita Selasa Pkl 20.00 WIB, berjudul Corona: “Badai Semakin Kencang.” Selamat menyaksikan. #ILCBadaiCorona,” tulis Karni Ilyas melalui akun Twitternya.
DARA| JAKARTA- Untuk kali keempat, talkshow Indonesia Lawyers Club (ILC) TV One, membahas soal wabah Covid-19 di tanah air. Untuk edisi Selasa (17/4/2020), Presiden ILC Karni Ilyas memberi label diskusi “Badai Semakin Kencang” . Sejumlah narasumber yang akan hadir sedikit berbeda dengan tema-tema sebelumnya.
Sementara itu, tak hanya mengomentari soal tema ILC TV One, warganet bahkan meminta sejumlah narasumber ditampilkan. Ada menyebut nama Anies Baswedan, Tito Karnavian, Rocky Gerung, hingga Luhut Binsar Pandjaitan yang mereka anggap layak bicara di ILC TV One.
Meski begitu, Karni Ilyas belum terlihat menanggapi komentar warganet tersebut.
Dikutip dari tribunnews, diungkap bahwa permasalahan yang akan dibahas dalam program televisi dengan format diskusi publik itu masih tak jauh-jauh dari isu pandemi global Covid-19 akibat infeksi virus Corona.
Sebagaimana diketahui, Indonesia menjadi satu di antara negara dunia yang punya jumlah pasien positif Corona dengan angka cukup tinggi di dunia.
Bagaimanakah jalannya diskusi ILC TV One edisi “Corona: Badai Semakin Kencang”? Kita tunggu pukul 20.00 WIB nanti malam.
Editor : Maji