Halalbihalal Paguyuban Pasundan, KDM: Momentum Tingkatkan Spirit Kebudayaan

Sabtu, 12 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi melakukan halalbihalal dengan Keluarga Besar Paguyuban Pasundan di Mandala Saba dr. Djoendjoenan Gedung Paguyuban Pasundan Kota Bandung, Sabtu (12/4/2025).(Foto: biro adpim)

Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi melakukan halalbihalal dengan Keluarga Besar Paguyuban Pasundan di Mandala Saba dr. Djoendjoenan Gedung Paguyuban Pasundan Kota Bandung, Sabtu (12/4/2025).(Foto: biro adpim)

“Ini kan spirit kebudayaan ya, dan Paguyuban Pasundan ini meletakkan dasar-dasar kebudayaan,” ucap Dedi.

DARA| Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi melakukan halalbihalal dengan Keluarga Besar Paguyuban Pasundan di Mandala Saba dr. Djoendjoenan Gedung Paguyuban Pasundan Kota Bandung, Sabtu (12/4/2025).

Turut hadir dalam acara tersebut Jaksa Agung ST Burhanuddin, Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Atip Latipulhayat, mantan Gubernur Jabar, para kepala daerah se-Jabar, dan puluhan Tokoh Sunda.

Dedi mengatakan, silaturahmi dengan para Tokoh Sunda penting dilakukan untuk kemajuan Jabar dan Indonesia. Apalagi, Paguyuban Pasundan memiliki spirit kebudayaan yang tinggi.

“Ini kan spirit kebudayaan ya, dan Paguyuban Pasundan ini meletakkan dasar-dasar kebudayaan,” ucap Dedi.

“Kita membangun spirit bahwa aspek kesundaan itu harus memiliki manfaat bagi ke-Indonesiaan, itu yang paling utama,” imbuhnya.

Menurut KDM –sapaan Dedi Mulyadi, saat ini, banyak Tokoh Sunda yang berkiprah di tingkat nasional. Ia menyebut para Tokoh Sunda harus memperlihatkan kinerja yang baik dan menjadi teladan bagi yang lain.

“Yang berasal dari Sunda itu harus memperlihatkan kinerja yang baik dan tauladan bagi yang lain,” tutur Dedi.

Sementara itu, Ketua Umum Pengurus Besar Paguyuban Pasundan Didi Turmudzi menuturkan bahwa selain memperkuat peran Tokoh Sunda, silaturahmi tersebut juga fokus untuk membangun krisis bahasa dan simbol yang hampir hilang. Ia pun optimistis kehadiran Gubernur Jabar Dedi Mulyadi akan membawa spirit dan memotivasi warga untuk sadar akan budayanya.

“Kehadiran Pak Gubernur Jawa Barat akan memotivasi bagi warga untuk sadar terhadap budayanya,” ujar Didi.

Didi menyebut, Paguyuban Pasundan sudah sepakat bekerja sama dengan Pemda Provinsi Jabar untuk membangun pusat budaya Sunda seluas 50 hektare di dekat Bandara Kertajati Majalengka.

Editor: Maji

Berita Terkait

Presiden Prabowo: Pekerja Kekuatan Utama Penggerak Ekonomi Nasional
Baznas Kabupaten Sukabumi Buka Pendaftaran Seleksi Pimpinan, Berikut Jadwalnya
Waduh, Diduga Berbuat Mesum di Dalam Masjid, Dua Pelajar di Garut Diamankan
Jawa Barat Alami Krisis Moral di Kalangan Remaja, Begini Solusi KDM
Bupati Bandung Selalu Nyaman Berkomunikasi dengan Buruh
Ada Apa Kaesang Bertemu Bupati Bandung?, Ternyata Ini Tujuannya
DPRD Kabupaten Sukabumi Mengucapkan Selamat Hari Buruh
Calhaj Kloter 1 Debarkasi Kertajati Asal Kabupaten Bandung Berangkat, Bupati Bandung: Selamat Jalan Tamu Allah
Berita ini 20 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 2 Mei 2025 - 10:36 WIB

Presiden Prabowo: Pekerja Kekuatan Utama Penggerak Ekonomi Nasional

Jumat, 2 Mei 2025 - 10:21 WIB

Baznas Kabupaten Sukabumi Buka Pendaftaran Seleksi Pimpinan, Berikut Jadwalnya

Kamis, 1 Mei 2025 - 22:45 WIB

Waduh, Diduga Berbuat Mesum di Dalam Masjid, Dua Pelajar di Garut Diamankan

Kamis, 1 Mei 2025 - 21:02 WIB

Jawa Barat Alami Krisis Moral di Kalangan Remaja, Begini Solusi KDM

Kamis, 1 Mei 2025 - 17:03 WIB

Ada Apa Kaesang Bertemu Bupati Bandung?, Ternyata Ini Tujuannya

Berita Terbaru

NASIONAL

Pt PosIndo Lepas Tim Kargo Haji 2025

Kamis, 1 Mei 2025 - 19:20 WIB