Diguyur Hujan Deras, Wilayah Selatan Garut Dikepung Longsor

Sabtu, 9 Januari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Material longsor menimbun badan jalan provinsi Talegong Cisewu menyebabkan arus lalulintas lumpuh total, Sabtu (9/1/2020) (Foto: Andre/dara.co.id)

Material longsor menimbun badan jalan provinsi Talegong Cisewu menyebabkan arus lalulintas lumpuh total, Sabtu (9/1/2020) (Foto: Andre/dara.co.id)

Hujan deras yang mengguyur wilayah selatan Garut,  Jumat siang kemarin menyebabkan longsor di Kampung Ganeas dan Kampung Cilayung, Desa Singajaya, Kabupaten Garut, Jawa Barat.


DARA – Satu rumah warga tergerus material longsor. Juga menimbun badan jalan, sehingga arus arus lalulintas sempat terputus.

Camat Singajaya, Budiman Rahayu, mengatakan, longsor terjadi akibat intensitas hujan yang cukup tinggi sejak pukul 12.00 sampai 14.00, sehingga menyebabkan terjadinya pergeseran tanah di beberapa titik.

Menurut Budiman, penanganan sudah dilakukan dengan melibatkan unsur Polsek, Koramil, Satpol PP, BPBD, Tagana, serta pihak Desa dan masyarakat setempat dengan dibantu alat berat dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR).

“Tadi malam sekitar pukul 19.00 WIB akses jalan yang tertimbun longsor sudah mulai normal kembali. Sementara di lokasi rumah warga yang tergerus masih dilakukan evaķuasi,” ujarnya, Sabtu (9/1/2021).

Budiman menyebutkan, tidak ada korban jiwa maupun luka akibat peristiwa longsor tersebut. Sementara, kerugian materi hingga saat ini masih dalam proses penghitungan.

“Alhamdulillah tidak sampai ada korban. Sedangkan untuk kerugian masih dihitung,” ujarnya.

Sementara itu, selain di Singajaya, longsor juga terjadi di wilayah Kecamatan Talegong pada Sabtu (9/1/2021) sekira pukul 14.00 WIB menyebabkan jembatan Citalegong di Blok Awi Suti, Desa Sukamulya, Kecamatan Talegong roboh.

Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabuten Garut, Tubagus Agus Sofyan, menyebutkan, akibat hujan deras dan timbunan material dari longsor lumpur Curug Ceret, arus lalulintas jalan provinsi Talegong Cisewu lumpuh total.***

Editor: denkur

Berita Terkait

BAZNAS Jabar Salurkan Beasiswa Pendidikan ke Tunisia untuk Santri Bina Insan Mulia Cirebon
DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Paripurna, Penyampaian Nota Pengantar Bupati
Akademisi: Realisasi Belanja dan Pendapatan Jabar Masih di Jalur yang Tepat
Wakil Ketua DPRD Sukabumi Hadiri Rakornis TMMD ke-125, Tegaskan Dukungan Pembangunan Desa
Pansus RPJMD DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Raker Raperda
Hadiri Rakor KPK, Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Siap Bersinergi Wujudkan Pemerintahan yang Bersih dari Korupsi
Dukung Swasembada Pangan, Jajaran Polres Sukabumi Gelar Penanaman Jagung
Akses Menuju Stasiun Makin Mudah, Pengguna LRT Jabodebek di Stasiun Harjamukti Terus Naik

Berita Terkait

Sabtu, 12 Juli 2025 - 11:57 WIB

BAZNAS Jabar Salurkan Beasiswa Pendidikan ke Tunisia untuk Santri Bina Insan Mulia Cirebon

Jumat, 11 Juli 2025 - 10:57 WIB

Akademisi: Realisasi Belanja dan Pendapatan Jabar Masih di Jalur yang Tepat

Jumat, 11 Juli 2025 - 10:49 WIB

Wakil Ketua DPRD Sukabumi Hadiri Rakornis TMMD ke-125, Tegaskan Dukungan Pembangunan Desa

Jumat, 11 Juli 2025 - 08:20 WIB

Pansus RPJMD DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Raker Raperda

Kamis, 10 Juli 2025 - 17:30 WIB

Hadiri Rakor KPK, Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Siap Bersinergi Wujudkan Pemerintahan yang Bersih dari Korupsi

Berita Terbaru

BANDUNG UPDATE

Bupati Jeje Ritchie Ismail Menang Penalti vs Ketua PWI Bandung Barat

Sabtu, 12 Jul 2025 - 15:41 WIB

BANDUNG UPDATE

Resmi, Koperasi Desa Merah Putih Desa Banyusari Sudah Dilaunching

Sabtu, 12 Jul 2025 - 14:20 WIB