Dibangun Miniatur Babancong, Jadi Ciri Perbatasan Garut-Cianjur

Senin, 26 Oktober 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Miniatur Babancong, Jadi Ciri Perbatasan Garut-Cianjur (Foto: Andre/dara.co.id)

Miniatur Babancong, Jadi Ciri Perbatasan Garut-Cianjur (Foto: Andre/dara.co.id)

Pemerintah Kabupaten Garut akan membangun Miniatur Babancong di batas Sungai Cilaki, Desa Cimahi Kecamatan Caringin, Kabupaten Garut sebagai ciri perbatasan Garut-Cianjur.


DARA | GARUT – Bupati Garut, Rudy Gunawan, mengatakan, kedepannya lokasi ini juga akan dibangun rest area, sehingga dapat berfungsi sebagai tempat peristirahatan dan lokasi wisata foto.

“Sungai Cilaki terletak di Desa Cimahi Kecamatan Caringin, Kabupaten Garut, adalah batas geografis wilayah selatan antara Kabupaten Garut dengan Kabupaten Cianjur. Berjarak sekitar 115 km dari Ibu Kota Kabupaten Garut,” ujarnya, Senin (26/10/2020).

Menurut Rudy, sebagai gerbang selatan menuju Kabupaten Garut, Pemkab Garut berencana menata daerah ini, salah satunya guna memudahkan informasi wisatawan yang datang ke Garut. Di perbatasan ini akan dibangun Miniatur Babancong, sebagai ciri perbatasan yang menghubungkan dua Kabupaten.

Rudy menyebutkan, pihaknya dengan didampingi unsur Bappeda (Badan Perencanaan Pembangunan Daerah) dan Camat Caringin sudah mengecek secara langsung ke lokasi perbatasan antara Kabupaten Garut dan Kabupaten Cianjur tersebut pada Jumat 23 Oktober 2020, tepatnya di batas Sungai Cilaki, Desa Cimahi Kecamatan Caringin, Kabupaten Garut.

Bupati Garut, Rudy Gunawan, saat mengecek secara langsung ke lokasi perbatasan antara Kabupaten Garut dan Kabupaten Cianjur, tepatnya di batas Sungai Cilaki, Desa Cimahi Kecamatan Caringin, Kabupaten Garut, Jumat (23/10/2020) lalu (Foto: Andre/dara.co.id)

“Nanti kita akan buat batas Kabupaten Garut berupa Miniatur Babancong Garut. Jadi orang akan tahu bahwa ini adalah perbatasan wilayah Kabupaten Garut. Semoga dapat memberikan kemudahan informasi kepada wisatawan yang datang ke Garut melalui jalur selatan Garut,” katanya.

Rudy menyebutkan, selain berfungsi sebagai batas kabupaten, rencana ke depannya lokasi ini akan dibangun rest area, sehingga dapat berfungsi sebagai tempat peristirahatan dan lokasi wisata foto mengingat lokasi ini memiliki daya tarik pemandangan yang bagus.***

Editor: denkur

Berita Terkait

BAZNAS Jabar Salurkan Beasiswa Pendidikan ke Tunisia untuk Santri Bina Insan Mulia Cirebon
DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Paripurna, Penyampaian Nota Pengantar Bupati
Akademisi: Realisasi Belanja dan Pendapatan Jabar Masih di Jalur yang Tepat
Wakil Ketua DPRD Sukabumi Hadiri Rakornis TMMD ke-125, Tegaskan Dukungan Pembangunan Desa
Pansus RPJMD DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Raker Raperda
Hadiri Rakor KPK, Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Siap Bersinergi Wujudkan Pemerintahan yang Bersih dari Korupsi
Dukung Swasembada Pangan, Jajaran Polres Sukabumi Gelar Penanaman Jagung
Akses Menuju Stasiun Makin Mudah, Pengguna LRT Jabodebek di Stasiun Harjamukti Terus Naik

Berita Terkait

Sabtu, 12 Juli 2025 - 11:57 WIB

BAZNAS Jabar Salurkan Beasiswa Pendidikan ke Tunisia untuk Santri Bina Insan Mulia Cirebon

Jumat, 11 Juli 2025 - 10:57 WIB

Akademisi: Realisasi Belanja dan Pendapatan Jabar Masih di Jalur yang Tepat

Jumat, 11 Juli 2025 - 10:49 WIB

Wakil Ketua DPRD Sukabumi Hadiri Rakornis TMMD ke-125, Tegaskan Dukungan Pembangunan Desa

Jumat, 11 Juli 2025 - 08:20 WIB

Pansus RPJMD DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Raker Raperda

Kamis, 10 Juli 2025 - 17:30 WIB

Hadiri Rakor KPK, Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Siap Bersinergi Wujudkan Pemerintahan yang Bersih dari Korupsi

Berita Terbaru

BANDUNG UPDATE

Bupati Jeje Ritchie Ismail Menang Penalti vs Ketua PWI Bandung Barat

Sabtu, 12 Jul 2025 - 15:41 WIB

BANDUNG UPDATE

Resmi, Koperasi Desa Merah Putih Desa Banyusari Sudah Dilaunching

Sabtu, 12 Jul 2025 - 14:20 WIB