Carla Yules dinobatkan sebagai Miss Indonesia 2020, setelah menyingkirkan 34 finalis lainnya pada malam puncak Miss Indonesia yang digelar di Jakarta, Kamis (20/2/2020).
DARA| JAKARTA- Finalis yang mewakili Provinsi Sulawesi Selatan, ini menggantikan peran Miss Indonesia 2019, Princess Megonondo selama setahun ke depan.
Lantas, siapakah sosok perempuan pemilik tinggi tubuh 172 sentimeter ini? Berdasarkan informasi yang dihimpun Okezone, Miss Indonesia 2020 Carla Yules merupakan anak ketiga dari empat bersaudara.
Tak hanya fasih berbahasa Inggris, dara cantik yang memiliki darah asli Sulawesi Selatan dari ayah dan ibunya ini merupakan lulusan William Angliss Institut Melbourne jurusan Patisserie dan Hospitality. Tak heran jika Carla Yules pandai memasak.
Tak hanya hobi dan pintar memasak, perempuan 23 tahun ini juga memiliki hati yang mulia dan aktif di kegiatan sosial. Carla Yules pernah menjadi relawan yang bertugas untuk memasak dan melayani makan di tempat penampungan tunawisma, Melbourne pada 2016 silam. Demikian dilansir okezone.
Mempromosikan segala sesuatu yang paling menakjubkan di Sulawesi Selatan adalah misi Carla Yules saat mewakili Sulawesi Selatan di ajang Miss Indonesia 2020. Dia mempromosikan keindahan alam pantai, warisan budaya, makanan dan satwa yang dimiliki Sulawesi Selatan.
Menariknya, di balik ketrampilannya di dapur, Carla Yules juga aktif sebagai model dan meraih prestasi di bidang olahraga. Ia diketahui pernah meraih beberapa prestasi dari olahraga basket mulai saat duduk di bangku SMP, SMA hingga kuliah.
Cantik, pintar, fasih berbahasa Inggris, jago masak, andal bermain basket, dan aktif di kegiatan sosial. Tak heran, Carla berhasil mengalahkan 33 finalis Miss Indonesia 2020 lainnya.
Carla kini telah menyandang gelar Miss Indonesia 2020. Dirinya berhasil menjadi ratu dari kontes kecantikan bergengsi yang mengedepankan karakter MISS (manner, impressive, smart, dan social).
Dikutip dari kompas.com, untuk finalis dari Bangka Belitung, Christella Fenisianti sebagai runner up pertama, disusul finalis asal NTT, Nadia Riwu Kaho sebagai runner up kedua. Sementara itu runner up ketiga disabet finalis asal Jambi, Larissa Amelinda, dan runner up keempat disandang oleh finalis dari Sumatera Selatan, Salma Effendi.
Sebagai juara pertama, Pricilia Carla Yules akan mewakili Indonesia di ajang Miss World 2020 serta berhak mendapatkan hadiah berupa mobil dan uang tunai.
Editor : Maji