Bernilai Ekonomi Tinggi, Bambu “Dicuekkin”

Kamis, 28 November 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Humas Jabar

Foto: Humas Jabar

Bambu kini sudah banyak dilupakan. Tapi di tangan orang-orang kreatif bambu bisa disulap menjadi produk bernilai ekonomi tinggi. Produk berbhaan bambu dari Jawa Barat, bahkan bisa tembus Inggris.

 

 

DARA | BANDUNG – Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum, menyebutkan, saat ini masyarakat sudah banyak yang tidak peduli terhadap kelestarian bambu.

“Mungkin hanya petani atau pengusaha bambu (yang peduli akan kelestarian bambu),” katanya, saat membuka Bambu Vaganza Bambu Juara di Gedung Sate, Kota Bandung, kemarin.

Dalam memperingati Hari Bambu Nasional, Pemprov Jawa Barat bersama komunitas Baju Baja (Bambu Juara Bambu Jawa Barat) menggelar Bambu Vaganza Bambu Juara. Menurut Uu, peringatan Hari Bambu Nasional merupakan momentum bagi masyarakat daerah ini untuk peduli akan kelestarian bambu.

Apalagi, bambu memiliki nilai budaya dan ekonomi. “Sekarang bambu bukan hanya dipakai untuk bangunan. Tapi memiliki nilai tambah dari olahannya. Artinya memelihara bisa melestarikan lingkungan dan punya nilai ekonomi,” ujarnya.

Karena itu, ia mengapresiasi gerakan pelestarian bambu yang digagas oleh komunitas Baju Baja. Gerakan tersebut, menurut dia, mampu mendongkrak perekonomian masyarakat, khususnya masyarakat di pedesaan.

“Saya harap juga berikan pelatihan untuk mengelola bambu menjadi bernilai ekonomi kepada generasi muda di perkotaan,” ucapnya.

Ketua Baju Baja, Oki Hikmawan, menyebutkan, visi utama dari komunitasnya adalah meningkatkan perekonomian masyarakat dengan melestarikan kearifan lokal, salah satunya bambu. Dia berharap Pemprov Jawa Barat dapat membuat perajin bambu daerah ini naik kelas.

Selain itu, lanjut Oki, Baju Baja sudah melakukan pelatihan pengolahan dan pengelolaan bambu di 35 desa dan dua pesantren di sembilan kabupaten/kota di Jawa Barat. Bahkan 12 desa sudah mendapatkan bantuan mesin untuk usaha kecil menengah.

“Target kami seratus desa kreatif melalui pengolahan bambu tahun depan akan kami selesaikan,” ujar Oki.

Menurut dia, sejumlah kriya bambu Jawa Barat sudah masuk ke pasar internasional. Seperti jam tangan bambu yang sudah menembus Inggris.

“Mereka ingin memesan lagi. Mudah-mudahan bertambah negara lainnya agar bambu Jabar dikenal di mancanegara. Kami juga sudah bersepakat dengan delapan hotel berbintang untuk pemakaian lampu kamar dengan bambu Jabar,” katanya.***

Editor: Ayi Kusmawan

Berita Terkait

Inflasi Indonesia Tetap Stabil Seiring Daya Beli Masyarakat yang Masih Terjaga
PTPP Selesaikan Proyek Pelabuhan East Java Multipurpose Terminal Development
Pemimpin Ritel Rumah Tangga, MR.DIY Luncurkan Kampanye ‘Ada Aja Idenya’ Untuk Permudah Masyarakat Berbelanja
CIMB Niaga Hadirkan Festival XTRA 2024, Dorong Inklusi Keuangan dan Tawarkan Lebih dari 6.900 Hadiah Menarik
PT Catur Sentosa Adiprana Tbk Gandeng Paper.id untuk Digitalisasi Pengelolaan Invoice
CIMB Niaga Gelar Rangkaian Acara The Cooler Earth Sustainability Series 2024
Tembus 5,5 Juta Kendaraan, Pertamina Patra Niaga Terus Dorong Masyarakat Daftar QR Pertalite
Pertamina Patra Niaga Turunkan Harga Pertamax Series dan Dex Series Per 1 Oktober 2024
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 09:48 WIB

Inflasi Indonesia Tetap Stabil Seiring Daya Beli Masyarakat yang Masih Terjaga

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 09:38 WIB

PTPP Selesaikan Proyek Pelabuhan East Java Multipurpose Terminal Development

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 09:26 WIB

Pemimpin Ritel Rumah Tangga, MR.DIY Luncurkan Kampanye ‘Ada Aja Idenya’ Untuk Permudah Masyarakat Berbelanja

Jumat, 4 Oktober 2024 - 13:08 WIB

CIMB Niaga Hadirkan Festival XTRA 2024, Dorong Inklusi Keuangan dan Tawarkan Lebih dari 6.900 Hadiah Menarik

Kamis, 3 Oktober 2024 - 08:35 WIB

PT Catur Sentosa Adiprana Tbk Gandeng Paper.id untuk Digitalisasi Pengelolaan Invoice

Berita Terbaru

Calon Bupati Bandung Dadang Supriatna menghadiri Yaumul Ijtima PCNU Kabupaten Bandung, di MWCNU Kecamatan Katapang, Sabtu  (5/10/2024). (Foto: Ist)

HEADLINE

Kampanye Kang DS Blusukan ke Daerah, Disambut Meriah Warga

Minggu, 6 Okt 2024 - 12:27 WIB

Foto: miga/dara.co.id

BANDUNG UPDATE

Prakiraan Cuaca Bandung, Minggu 06 Oktober 2024

Minggu, 6 Okt 2024 - 06:33 WIB