Gareth Bale Lempar Kode Hengkang dari Madrid, Menuju MLS?

Sabtu, 2 Mei 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: EPA-EFE/Mahmoud Khaled

Foto: EPA-EFE/Mahmoud Khaled

“Saya menyukainya (MLS). Itu adalah liga yang mulai bangkit dan terus berkembang. Sekarang ada banyak pemain yang tertarik bermain di MLS, itu jelas merupakan kesempatan yang bisa menarik minat saya,” ujar Gareth Bale.


DARA | BANDUNG – Sudah jadi rahasia umum bahwa masa depan Gareth Bale di Real Madrid tidak lagi cerah. Isu kepergiannya mencuat sejak dua musim lalu, tapi entah mangapa sampai sekarang Bale tetap mengenakan kostum putih kebanggaan Los Blancos.

Dilansir bola.net, Madrid selalu terbentur masalah terkait transfer Bale. Musim panas lalu misalnya, ketika kepergian Bale ke Chinese Super League tampak berjalan mulus, tapi entah mengapa pada akhirnya kembali gagal.

Spekulasi perihal masa depan Bale pun kembali berlanjut musim ini. Kabarnya Zinedine Zidane sudah habis kesabaran. Dia tidak lagi memandang Bale sebagai pemain inti, terlebih sebagai bagian dari proyek pembangunan skuad.

Kini, di tengah spekulasi itu, Bale justru bicara soal perkembangan MLS di Amerika Serikat.

Dua musim terakhir Bale tidak pernah benar-benar bicara soal masa depannya, dia hanya bersikeras bertahan di Madrid. Kini, untuk pertama kalinya, Bale mengaku ada liga lain yang mencuri perhatiannya.

“Saya menyukainya (MLS). Itu adalah liga yang mulai bangkit dan terus berkembang. Sekarang ada banyak pemain yang tertarik bermain di MLS, itu jelas merupakan kesempatan yang bisa menarik minat saya. Saya seanng berlibur ke LA. Saya pun banyak bermain golf ketika berada di sana,” ungkap Bale dikutip dari Marca.

Lebih lanjut, selain pertama kali bicara tentang ketertarikannya bermain di MLS, Bale pun akhirnya buka suara perihal kontroversi bendera ‘Wales. Golf. Madrid’ yang sempat merusak hubungannya dengan fans Madrid beberapa waktu lalu.

Kini, Bale menegaskan bahwa dia tidak bermaksud meremehkan Madrid atau semacamnya. Dia hanya merayakan kemenangan dan keberhasilan Wales.

“Saya melihat bendera itu beberapa pekan sebelumnya, ada foto-foto yang tersebar di media sosial. Mereka berkata bahwa jika kami lolos (ke Euro 2020), bendera itu akan dipamerkan untuk merayakannya,” sambung Bale.

“Kami semua merayakannya sebagai tim, tapi saya tidak mengambil bendera itu. Orang-orang berhak mengatakan apa pun, tapi saya hanya bermaksud merayakan keberhasilan negara saya,” pungkasnya.***

Berita Terkait

Turnamen Esport Hari Jadi ke 598 Cirebon Siap Digelar, Total Hadiah Rp 15 Juta! Yuk Daftar Sekarang!
Jelang Lawan Port FC di Pembukaan Piala Presiden, Pemain Anyar Persib Luciano Bilang Begini
Pelajar Gratis Nonton Piala Presiden di Stadion si Jalak Harupat, Begini Caranya
Cek Disini, Jadwal Pertandingan dan Pembagian Grup Piala Presiden 2025
KUALIFUKASI WORLD CUP Kluivert! Jepang Memang Kikir!
MATCHDAY PAMUNGKAS Romeny dan “Kemarahan” Jepang
PRA-PIALA DUNIA Menatap Jepang, Menatap Teluk
Begini Komentar Kluivert dan Jay Idzes Saat Diundang Makan Presiden Prabowo

Berita Terkait

Senin, 7 Juli 2025 - 11:19 WIB

Turnamen Esport Hari Jadi ke 598 Cirebon Siap Digelar, Total Hadiah Rp 15 Juta! Yuk Daftar Sekarang!

Sabtu, 5 Juli 2025 - 22:07 WIB

Jelang Lawan Port FC di Pembukaan Piala Presiden, Pemain Anyar Persib Luciano Bilang Begini

Sabtu, 5 Juli 2025 - 21:13 WIB

Pelajar Gratis Nonton Piala Presiden di Stadion si Jalak Harupat, Begini Caranya

Jumat, 4 Juli 2025 - 16:09 WIB

Cek Disini, Jadwal Pertandingan dan Pembagian Grup Piala Presiden 2025

Rabu, 11 Juni 2025 - 14:26 WIB

KUALIFUKASI WORLD CUP Kluivert! Jepang Memang Kikir!

Berita Terbaru

CATATAN

PERDAMAIAN MENTAH Trump “Nihil” Tekan Netanyahu

Minggu, 13 Jul 2025 - 09:17 WIB

BANDUNG UPDATE

Bupati Jeje Ritchie Ismail Menang Penalti vs Ketua PWI Bandung Barat

Sabtu, 12 Jul 2025 - 15:41 WIB

BANDUNG UPDATE

Resmi, Koperasi Desa Merah Putih Desa Banyusari Sudah Dilaunching

Sabtu, 12 Jul 2025 - 14:20 WIB