Warga Terdampak Banjir Citarum Membutuhkan Perhatian

Sabtu, 9 Maret 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

foto: Humas Setwan DPRD Jabar

foto: Humas Setwan DPRD Jabar

DARA | BANDUNG – Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat, Ineu Purwadewi Sundari, menyatakan banjir luapan air Sungai Citarum berdampak pada ribuan kepala keluarga. Warga terdampak ini membutuhkan perhatian.

Karena itu Ineu  mengapresiasi berbagai pihak yang berupaya mempercepat pembangunan berbagai sarana untuk menangani banjir di daerah aliran sungai (DAS) Citarum tersebut. Ini lanjut dia sebagai bentuk perhatian pemerintah untuyk warga terdampajk.

Menurut Ineu bentuk perhatian tersebut bukan hanya membangun kolam retensi di Cieunteung dan Gedebage,  pemerintah pun tengah mengupayakan pembuatan lima kolam retensi lainnya untuk mengendalikan banjir.

Bahkan menurut dia, Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citarum pun tengah melakukan pelebaran dan normalisasi sungai dan anak sungai Citarum, membuat sodetan Sungai Cisangkuy, dan terowongan  Curug Jompong.

Tidak cukup membangun infrastruktur pengendali banjir, lanjutnya, berbagai upaya dalam program Citarum Harum pun harus dilakukan, mulai dari penghijauan kawasan hulu DAS Citarum sampai pengendalian pembuangan limbah dan sampah domestiknya.

“Kami meminta semua pihak ikut mengawasi berjalannya program Citarum Harum yang dalam waktu dekat ini, anggaran dari pusat akan segera turun,” kata Ineu Purwadewi Sundari di Bandung, akhir pekan lalu  (8/3/2019).

Untuk mengakselerasi maksud tersebut disebutkan Ineu, Jawa Barat mendapat Rp 605 miliar untuk program Citarum Harum pada 2019. Disebutkan  angka itu dipaparkan Ineu, dana yang dialokasikan untuk operasional Kodam III Siliwangi sebesar Rp 300 miliar, pembangunan danau retensi sebesar Rp 200 miliar, pengadaan 10 unit ekskavator Rp 20 miliar, operasional, dan pemeliharaan 10 unit eskavator Rp 8,5 miliar, pengadaan 19 incinerator Rp 12,5 miliar, normalisasi oxbow Rp 46,5 miliar, dan pembangunan 2.050 MCK sebesar Rp 12,3 miliar.

Ineu berharap masyarakat rtidak perlu khawatir. Sebab anggaran dari pusat tersebut tidak hanya diawasi oleh DPRD Jabar. Pihak eksekutif maupun masyarakat harus berperan aktif mengawasi efektifitas penggunaan anggaran tersebut.

Kecuali itu DOPRD Jabar menurut Ineu berharap, anggaran tersebut  cepat turun. Sebab anggaran itu, sangat menentukan cepat lambatnya penanganan masalah banjir.

Ineu mengatakan anggaran yang besar tersebut bisa diimplementasikan sesuai dengan peruntukannya dan juga penganggarannya, jika peran aktif semua pihak ikut mengawasinya.

Meski demikian Ineu meminta agar pemerintah juga memperhatikan penanganan jangka pendek yakni, logistik bagi warga terdampak banjir. “Kami pastikan logistik bisa sampai kepada para korban banjir,” kata Ineu.

Wartawan : M Syafrin Zaini

Berita Terkait

Legislator Jabar mendesak Exit Tol 149 Gedebage Segera Dituntaskan
DPRD Jabar Minta Penca Silat Masuk Kurikulum Sekolah
Pj Bupati Cirebon Sambut Kunjungan Kerja Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat, Pererat Sinergi untuk Pembangunan Daerah
Agung Yasunsan : Penting Penyebaran Informasi Publik agar Tumbuh Self Imunity
Legislator Jabar Hj Sri : Isu Ekonomi Saat Ini Berat
DPRD Jabar Apresiasi Pemdaprov Raih IGA 2024
Kenapa Angka Pengangguran di Jabar Masih Tinggi? Begini Kata Politisi PKS Iwan Suryawan
Humaria Buka Akses Komunikasi untuk Warga Kabupaten Bandung

Berita Terkait

Kamis, 12 Desember 2024 - 14:48 WIB

Legislator Jabar mendesak Exit Tol 149 Gedebage Segera Dituntaskan

Selasa, 10 Desember 2024 - 15:42 WIB

DPRD Jabar Minta Penca Silat Masuk Kurikulum Sekolah

Senin, 9 Desember 2024 - 22:07 WIB

Pj Bupati Cirebon Sambut Kunjungan Kerja Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat, Pererat Sinergi untuk Pembangunan Daerah

Sabtu, 7 Desember 2024 - 15:53 WIB

Agung Yasunsan : Penting Penyebaran Informasi Publik agar Tumbuh Self Imunity

Jumat, 6 Desember 2024 - 16:02 WIB

Legislator Jabar Hj Sri : Isu Ekonomi Saat Ini Berat

Berita Terbaru

CATATAN

PERDAMAIAN MENTAH Trump “Nihil” Tekan Netanyahu

Minggu, 13 Jul 2025 - 09:17 WIB

BANDUNG UPDATE

Bupati Jeje Ritchie Ismail Menang Penalti vs Ketua PWI Bandung Barat

Sabtu, 12 Jul 2025 - 15:41 WIB