Koramil Sindangkerta Kerahkan Personel Bersihkan Longsoran Tanah yang Menutup Jalan

Senin, 24 Oktober 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gambar hanya ilustrasi (Foto: Istimewa)

Gambar hanya ilustrasi (Foto: Istimewa)

Singkirkan tanah longsoran, belasan anggota Koramil Sindangkerta dikerahkan. Dibantu sejumlah aparat kepolisian dan warga.


DARA | Longsoran tanah tersebut menutupi bahu jalan Sindangkerta-Gununghalu tepatnya di Kampung Malaka pasca terjadinya longsor Minggu kemarin.

Danramil 0902 Sindangkerta, Kanpten Inf Endang Lusyana mengatakan, longsor tanah tersebut menghambat laju kendaraan.

Longsor terjadi akibat tembok penahan tebing (TPT) sepanjang 40 meter dengan tinggi 7 meter, ambrol setelah diguyur hujan deras seharian.

“Alhamdulillah, tadi pagi sudah kita bersihkan longsoran tanah itu sehingga kendaraan bisa lalu lalang lagi,” ujar Danramil saat dihubungi, Senin (24/10/2022).

Danramil menyebutkan, TPT tersebut milik warga Kampung Malaka RT 01 RW 01 Cepi (50).

Selain TPT, akibat curah hujan dengan intensitas tinggi, sebuah rumah permanen milik Sofyan warga Gandok Desa Sindangkerta retak hingga 15 meter dengan lebar retakan 20 cm.

Danramil mengimbau warga senantiasa waspada menghadapi musim hujan ini. Warga yang berada di daerah rentan longsor segera mengevakuasi diri jika terjadi hujan deras.

“Kita harus waspada, untuk menjaga hal-hal yang tidak diinginkan,” ujar Danramil.

Editor: denkur

Berita Terkait

Pemilik Tanah Terploting Kantor Pemkab Bandung Barat, Menanti Kepastian 15 Tahun
MPLS SMA di Jabar Riang Gembira, Wagub Erwan: Tanamkan Kedisiplinan
Ratusan Warga Kecamatan Ciparay, Kab Bandung Terima Sertipikat Elektronik PTSL Gratis dari BPN
Bupati Jeje Ritchie Ismail Menang Penalti vs Ketua PWI Bandung Barat
Resmi, Koperasi Desa Merah Putih Desa Banyusari Sudah Dilaunching
BPN Kabupaten Bandung Sambut Kunker Komisi II DPR RI, Iim Rohiman: Optimalkan Pelayanan untuk Tingkatkan PNBP
P4KBB Desak Pemkab Bandung Barat Bentuk Tim Apresial Pembebasan Lahan Fly Over Cimareme
Puluhan Akseptor Berhasil Jalani MOW Gratis, Hasil Kerja Sama RSIA GMP dan DP2KBP3A Bandung Barat

Berita Terkait

Rabu, 16 Juli 2025 - 16:37 WIB

Pemilik Tanah Terploting Kantor Pemkab Bandung Barat, Menanti Kepastian 15 Tahun

Rabu, 16 Juli 2025 - 11:29 WIB

MPLS SMA di Jabar Riang Gembira, Wagub Erwan: Tanamkan Kedisiplinan

Senin, 14 Juli 2025 - 16:24 WIB

Ratusan Warga Kecamatan Ciparay, Kab Bandung Terima Sertipikat Elektronik PTSL Gratis dari BPN

Sabtu, 12 Juli 2025 - 15:41 WIB

Bupati Jeje Ritchie Ismail Menang Penalti vs Ketua PWI Bandung Barat

Sabtu, 12 Juli 2025 - 14:20 WIB

Resmi, Koperasi Desa Merah Putih Desa Banyusari Sudah Dilaunching

Berita Terbaru

CATATAN

PUING GAZA “Bias Kognitif” Israel ke Hamas

Rabu, 16 Jul 2025 - 17:57 WIB